Gak Nyangka, Redmi Note 13 5G Turun Harga Jadi Segini, Buruan Sikat!

Rabu, 24 Juli 2024 | 08:02 WIB
Gak Nyangka, Redmi Note 13 5G Turun Harga Jadi Segini, Buruan Sikat!
Redmi Note 13 5G. [Xiaomi Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sub merek Xiaomi, Redmi, memboyong lima ponsel anyar dari seri Redmi Note 13 ke pasar Indonesia pada 28 Februari 2024. Namun, salah satu variannya yaitu Redmi Note 13 5G saat ini sudah turun harga.

Bagi pengguna yang tengah mencari HP baru dapat mempertimbangkan untuk membeli Redmi Note 13 5G.

Gawai ini memiliki ukuran layar 6,67 inci FHD+ AMOLED dengan refresh rate 120 Hz dan berdimensi 161,11 x 74,95 x 7,6 mm dengan berat 174,5 gram.

Menawarkan RAM sebesar 8GB dan penyimpanan 256GB, Redmi Note 13 5G ditenagai oleh prosesor MediaTek Dimensity 6080.

Baca Juga: Misteri "Dada" dan "Haotian" Terungkap, Bocoran Spesifikasi Gahar Xiaomi 15 Series

Untuk menunjang aktivitas fotografi, ponsel ini menggunakan konfigurasi kamera utama 108MP, kamera ultra-lebar 8MP, dan kamera makro 2MP. Sedangkan, kamera depannya dilengkapi sensor 16MP.

Redmi Note 13 5G. [Xiaomi Indonesia]
Redmi Note 13 5G. [Xiaomi Indonesia]

Redmi Note 13 5G memiliki baterai standar 5.000mAh yang didukung pengisian daya cepat 33W.

Berjalan di atas Android 13, pengguna dapat meningkatkannya dengan Android 14 di atas HyperOS.

Selain itu, HP ini juga telah mengantongi sertifikasi IP54. Artinya, Redmi Note 13 5G tahan akan cipratan air dan debu.

Tersedia dalam dua warna yaitu Graphite Black dan Arctic White, Redmi Note 13 5G saat ini dibanderol dengan harga Rp 2.999.000 baik di marketplace resmi maupun situs web Xiaomi.

Baca Juga: Sama-sama Baru Dirilis, Ini Perbandingan Samsung Galaxy Z Flip 6 dan Xiaomi Mix Flip

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI