Mudah! Ini Cara Download Sound TikTok yang Viral untuk Jadi Nada Dering

Baehaqi Almutoif Suara.Com
Sabtu, 20 Juli 2024 | 12:13 WIB
Mudah! Ini Cara Download Sound TikTok yang Viral untuk Jadi Nada Dering
Ilustrasi tiktok (Pexels.com/cottonbro studio)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - TikTok menjadi salah satu aplikasi populer di Indonesia. Banyak orang yang menggunakan media sosial tersebut.

Tak jarang video-video yang diunggah di TikTok viral. Pun dengan ringtone atau nada dering menjadi tren belakangan ini. Banyak netizen yang ingin menyimpannya.

Bagi kamu yang ingin mengunduh nada dering atau video FYP di TikTok, caranya cukup mudah.

Banyak beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengunduh video atau lagu viral TikTok, salah satunya dengan menggunakan website TikTokio.

Baca Juga: Polisi Buru Penyebar Video Syur yang Diduga Dilakukan Anak Artis David Naif

Website ini tersedia dengan pilihan Bahasa Indonesia, yang akan memudahkan penggunanya.

Cara memakainya gratis dan cukup mudah. Kamu tinggal memasukkan link TikTok yang lagu atau videonya ingin didownload.

Berikut ini panduan lengkap cara download lagi atau video viral di TikTok. Ikuti langkah ini:

Cara Download Nada Dering dan Video FYP di TikTok

  1. Siapkan lagu atau video yang ingin didownload atau diunduh.
  2. Buka link TikTokio melalui laman https://tiktokio.com/.
  3. Copy link video TikTok yang ingin didownload atau diunduh.
  4. Paste link yang telah didownload ke dalam kolom yang telah disediakan.
  5. Pilih download untuk atau download Mp3 jika kamu ingin mengunduh lagunya saja untuk nada dering.
  6. Video atau lagu tersimpan otomatis di smatrphone atau personal computer kamu.

Baca Juga: Polisi Terus Selidiki Video Asusila Diduga Anak David Naif, Audrey Davis Bakal Dipanggil

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI