ASEAN Jadi Pasar Penting, Sharp Pamer Deretan Teknologi Terbaru

Dythia Novianty Suara.Com
Sabtu, 20 Juli 2024 | 10:27 WIB
ASEAN Jadi Pasar Penting, Sharp Pamer Deretan Teknologi Terbaru
SHARP SYNC UP 2024. [Sharp Electronics Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Didorong oleh tren perubahan gaya hidup rumah tangga di wilayah ASEAN, Sharp memperkenalkan jajaran produk terbaru mereka, dalam acara pameran regional SHARP SYNC UP 2024 di Thailand.

Pameran regional SHARP SYNC UP 2024 merupakan tanggapan positif Sharp terhadap gaya hidup konsumen yang terus berubah di wilayah ini.

Dengan preferensi terhadap keberlanjutan, fokus pada inovasi, kemudahan, dan kebutuhan akan gaya hidup yang lebih personal serta berorientasi pada keluarga.

SHARP SYNC UP 2024 menghadirkan solusi bagi gaya hidup masyarakat modern.

"Sharp terus melakukan investasi untuk meningkatkan pertumbuhan bisnisnya di wilayah ASEAN," ujar Tomoki Tamura, BU Vice President, Global Business and General Manager, Head of Global Kitchen Appliance Business Unit, Smart Appliances & Solution BU, at Sharp Corporation.

Posisi yang kuat, dia menambahkan, menjadikan lebih memahami perubahan kebutuhan konsumen dari waktu ke waktu.

SHARP SYNC UP 2024. [Sharp Electronics Indonesia]
SHARP SYNC UP 2024. [Sharp Electronics Indonesia]

Menurutnya, merek Sharp terus menonjol di wilayah ASEAN berkat komitmen dan dukungan dari mitra dan anak perusahaan.

"Kami berharap dapat terus meningkatkan kepuasan pelanggan dengan menghadirkan sejumlah produk dan solusi baru untuk gaya hidup yang lebih baik," kata Tomoki Tamura dalam keterangan resminya, Sabtu (20/7/2024).

Mitra bisnis anak perusahaan Sharp Corporation dari seluruh ASEAN dan global berkumpul di Bangkok, Thailand untuk menghadiri acara pameran selama dua hari tersebut.

Baca Juga: Sharp Gandeng IDI, Ciptakan Udara Sehat di Rumah dengan Teknologi Plasmacluster

Sharp menghadirkan jajaran produknya yang terbagi dalam lima kategori yaitu Smart home (solusi penjernih udara dan peralatan rumah tangga), Konsep Energi Terbarukan, Smart Entertainment, Smart Lifestyle dan Smart Office.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI