Pengguna PC Windows di Seluruh Dunia Alami Error Blue Screen, Begini Cara Mengatasi Problemnya

Galih Priatmojo Suara.Com
Jum'at, 19 Juli 2024 | 18:08 WIB
Pengguna PC Windows di Seluruh Dunia Alami Error Blue Screen, Begini Cara Mengatasi Problemnya
Ilustrasi Error Blue Screen. [microsoft]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bencana besar baru saja menimpa para pengguna PC Windows di seluruh dunia, dimana mengalami problem Error Blue Screen atau Blue Screen of Death (BSOD).

Kasus Error Blue Screen ini mengakibatkan latar layar berwarna biru disertai keterangan yang menginformasikan gangguan. Kemudian sistem mati atau mengalami restart tiba-tiba.

Dikutip dari sejumlah sumber, error blue screen disebut juga kesalahan layar atau kode STOP.

Kesalahan ini bisa terjadi ketika masalah kritis memaksa PC Windows untuk mati atau restart secara tiba-tiba.

Gangguan ini bisa berasal dari masalah perangkat keras dan bahkan perangkat lunak.

Gangguan tersebut sempat dilaporkan oleh sejumlah pengguna melalui media sosial X. Salah satunya seperti dibagikan akun @DriveGreen80167 yang menyebut akibat error blue screen itu memengaruhi beberapa lembaga dari mulai bank hingga bandara di Amerika dan Australia.

Merespon keluhan itu, pihak Microsof menyebut tengah melakukan mitigasi.

Cara Mengatasi

Dikutip dari Microsoft.com, seperti dijelaskan bahwa faktor terjadinya Error Blue Screen ini bisa disebabkan oleh masalah perangkat keras dan lunak.

Baca Juga: 10 Kebiasaan Buruk yang Tak Baik untuk Otak

Nah, bila kamu menambahkan perangkat keras baru di PC, sebelum error blue screen, matikan PC, hapus perangkat keras dan coba restart.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI