Hasil MSC 2024 Hari Pertama: FNATIC ONIC Menang Telak Lawan Team Falcons

Amelia Prisilia Suara.Com
Rabu, 03 Juli 2024 | 22:30 WIB
Hasil MSC 2024 Hari Pertama: FNATIC ONIC Menang Telak Lawan Team Falcons
Turnamen MSC 2024 Mobile Legends diganti ke Mid Season Cup. [Screenshot YouTube MLBB Esports]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - MSC 2024 resmi dimulai hari ini, Rabu (3/7/2024). FNATIC ONIC langsung menjamu Team Falcons di match pertamanya. Hasil MSC 2024 hari pertama menjadi kemenangan manis untuk Kairi dan kawan-kawan.

Di match perdana ini, tim asal Indonesia, FNATIC ONIC turun bersama Kairi, Sanz, Kiboy, Lutpiii dan CW. Di sisi lain, tim ini menjamu Team Falcons yang membawa Lark, Super, Goodnight, Kenji dan Ding.

Pada game pertama, FNATIC ONIC bermain dengan secara agresif. Sebagai lawan, Team Falcons menjamu permainan agresif Kairi dan kawan-kawan dengan baik.

Meskipun begitu, landak kuning berhasil mendominasi permainan dengan menang di seluruh network. CW bahkan sukses meraih savage dengan menggunakan Beatrix. Kemenangan di game pertama lalu menjadi milik FNATIC ONIC.

Baca Juga: Jadwal Grand Final MPL ID Season 13, FNATIC ONIC dan EVOS Glory Siap Rebut Titel Juara

Berlanjut ke game kedua, FNATIC ONIC kembali mendominasi permainan. Di game kedua ini, dua tim tersebut sama-sama membawa jungler assassin.

FNATIC ONIC unggul secara objektif dengan meraih poin kill tinggi. Team Falcon baru membalikkan keadaan ketika satu demi satu tim landak kuning tumbang tak berdaya.

Gameplay ciamik dari Fanny milik Kairi membuat Team Falcon kewalahan karenanya. FNATIC ONIC sukses memanfaatkan banyak kelemahan dan kesalah yang dibuat oleh Kenji dan kawan-kawan.

Dengan gap poin kill dan gold yang tinggi, FNATIC ONIC sukses merampungkan game kedua dengan kemenangan manis. Hasil MSC 2024 hari pertama cukup memuaskan bagi tim Indonesia, FNATIC ONIC yang mendominasi Grup B.

Baca Juga: Cara Counter Dyrroth Versi ONIC, Auto Tumbang Berkali-kali Kena Combo Begini!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI