3 Cara Menggabungkan File PDF Lewat HP Android, Bisa Offline dan Online

Agung Pratnyawan Suara.Com
Rabu, 03 Juli 2024 | 14:26 WIB
3 Cara Menggabungkan File PDF Lewat HP Android, Bisa Offline dan Online
Ilustrasi file PDF. (Pixabay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Cari tahu bagaimana cara menggabungkan file PDF di Android dengan mudah, bisa memakai aplikasi atau lewat situs layanan modifikasi file PDF. Ikuti tutorial HP Android untuk menggabungkan file PDF dengan mudah.

Menggabungkan file PDF merujuk pada proses menggabungkan dua atau lebih file PDF menjadi satu file PDF tunggal. Ini sangat berguna ketika kamu memiliki beberapa dokumen terpisah dalam format PDF dan ingin menggabungkannya menjadi satu file yang terorganisir.

Proses penggabungan file PDF dapat dilakukan dengan menggunakan aplikasi. Dalam aplikasi penggabung PDF, kamu dapat memilih file PDF yang ingin digabungkan, mengatur urutan halaman sesuai keinginan, dan menggabungkannya menjadi satu file PDF tunggal.

Ada dua cara untuk menggabungkan file PDF di HP Android: menggunakan aplikasi atau menggunakan situs web. Ada beberapa aplikasi gratis yang bisa Anda gunakan untuk menggabungkan file PDF di HP Android.

Baca Juga: Cara Menggunakan Quick Share di HP Android, Mudah Berbagi File

Berikut cara menggabungkan file PDF di HP Android yang tim Suara.com rangkum untuk kamu.

Cara Menggabungkan File PDF di HP Android

  1. Install aplikasi "PDF Merge: Combine PDF" dari Google Play Store.
  2. Buka aplikasi "PDF Merge: Combine PDF".
  3. Klik simbol +.
  4. Pilih file yang ingin kamu gabungkan dari ponsel, Google Drive, Dropbox, atau OneDrive.
  5. Beri tanda centang pada dokumen PDF yang ingin kamu gabungkan secara berurutan.
  6. Setelah selesai memilih file, klik tombol "Gabungkan".
  7. File PDF yang telah digabung akan tersimpan di perangkat kamu.

Menggunakan Situs Web

Kamu juga bisa menggabungkan file PDF menggunakan situs web seperti Smallpdf atau ILovePDF.  Berikut caranya menggunakan Smallpdf:

  1. Buka browser di HP kamu.
  2. kunjungi situs Smallpdf.
  3. Klik menu "Menggabungkan PDF".
  4. Klik "Pilih File" dan pilih file PDF yang ingin kamu gabungkan. Kamu bisa memilih beberapa file sekaligus.
  5. Setelah file terunggah, klik "Gabungkan File".

Cara Menggabungkan file PDF Secara Online

Baca Juga: Cara Mengirim File dengan ShareMe di HP Xiaomi, Transfer Mudah Secara Offline

  1. Buka situs ilovepdf.
  2. Langsung tekan atau pilih Pilih File PDF.
  3. Tambah file PDF lagi dengan menekan tanda 'Plus' di bagian samping atas.
  4. Setelah kamu yakin dengan penataannya, klik atau pilih menu 'Gabungkan PDF' di bagian pojok bawah kanan.
  5. Tunggu proses selesai dan klik "Unduh File" untuk menyimpan file PDF yang telah selesai digabung.

Itulah cara menggabungkan file PDF di HP Android dengan mudah. Semoga tutorial HP Android ini bermanfaat dan membantu pekerjaan kamu sehari-hari.

Kontributor : Pasha Aiga Wilkins

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI