Cara Memaksimalkan Kualitas dan Ukuran Foto di HP Xiaomi

Jum'at, 28 Juni 2024 | 16:15 WIB
Cara Memaksimalkan Kualitas dan Ukuran Foto di HP Xiaomi
HP Xiaomi. [Suara.com/Dicky Prastya]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengguna HP Xiaomi dapat memaksimalkan kualitas dan ukuran foto dengan mudah. Hal ini dimungkinkan dengan fitur kualitas baru yang ditambahkan ke aplikasi Galeri HyperOS.

Dengan bantuan fitur ini, pengguna dapat menambah dan mengurangi ukuran serta kualitas foto jika pengguna mengambil foto dalam resolusi sangat tinggi dan ingin mengompresi dan memperkecil ukuran.

Berkat hal ini, pengguna tidak perlu menggunakan aplikasi pihak ketiga karena pengguna HP Xiaomi bisa langsung memodifikasi foto dari aplikasi Galeri.

Cara menggunakan fitur kualitas di HP Xiaomi

Baca Juga: 6 HP POCO Dapat Update HyperOS Juni 2024, Ponsel Premium Lawas Termasuk

Ilustrasi hp Xiaomi. [N.Tho.Duc/Unsplash]
Ilustrasi hp Xiaomi. [N.Tho.Duc/Unsplash]
  • Tingkatkan Editor Galeri HyperOS ke V1.6.5.10.2.
  • Buka aplikasi Galeri di ponsel.
  • Pilih foto mana saja dan ketuk ikon pencil di sudut kiri bawah.
  • Pengguna dapat melihat opsi Quality baru di bagian atas layar.
  • Di sini, pengguna dapat melihat berbagai Quality Options dan Size Options. Ubah sesuai kebutuhan.
  • Beberapa perkiraan ukuran ditampilkan di bawah, sehingga pengguna dapat membuat keputusan yang tepat untuk kompresi gambar.
  • Setelah memilih Quality dan Size, cukup ketuk di mana saja pada layar, dan tekan tombol Save untuk menyimpannya di album Galeri.

Setelahnya, foto pengguna yang baru diedit akan disimpan di perangkat. Fitur ini sangat berguna ketika pengguna mencoba meneruskan foto dengan resolusi lebih tinggi di platform media sosial, dan butuh waktu lama untuk mengunggahnya.

Dengan mengurangi kualitasnya, pengguna dapat menghemat beberapa paket data lagi atau kurangi penyimpanan ponsel.

Itulah cara memaksimalkan kualitas dan ukuran foto di HP Xiaomi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI