Harga Baru Redmi Note 13 Series Juni 2024, Makin Murah Rp 200 Ribuan!

Amelia Prisilia Suara.Com
Rabu, 26 Juni 2024 | 11:16 WIB
Harga Baru Redmi Note 13 Series Juni 2024, Makin Murah Rp 200 Ribuan!
Redmi Note 13R. [Xiaomi China]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Xiaomi memberi kejutan dengan potongan harga pada penjualan Redmi Note 13 Series. Jadi lebih murah Rp 200 ribuan, segini harga baru Redmi Note 13 Series Juni 2024.

Di April 2024 lalu, Xiaomi secara resmi memperkenalkan Redmi Note 13 Series yang terdiri dari Redmi Note 13, Redmi Note 13 5G, Redmi Note 13 Pro, Redmi Note 13 Pro 5G dan Redmi Note 13 Pro Plus 5G.

Perangkat ini hadir dengan banyak keunggulan yang membuatnya superior jika dibandingkan dengan seri lainnya. Redmi Note 13 Series mengandalkan kamera utama 108 MP di bagian belaang yang ditemani 2 sensor lainnya.

Salah satu keunggulan Redmi Note 13 Series adalah pada sektor kamera yang premium. Di bagian depan, perangkat ini membawa sensor 16 MP untuk selfie.

Baca Juga: Perbandingan Spesifikasi Oppo A60 vs Redmi Note 13 4G, Mana Lebih Oke?

Dibandingkan dengan harga pada perilisannya, harga jual Redmi Note 13 Series mengalami penurunan yang cukup signifikan yaitu potongan Rp 200 ribuan.

Menarik untuk dibeli karena membawa spesifikasi ciamik di kelasnya, berikut daftar harga baru Redmi Note 13 Series Juni 2024. Dari deretan perangkat ini, tertarik membeli yang mana?

  • Redmi Note 13 (8 GB + 128 GB): Rp 2.399.000
  • Redmi Note 13 (8 GB + 256 GB): Rp 2.599.000
  • Redmi Note 13 5G (8 GB + 256 GB): Rp 2.999.000
  • Redmi Note 13 Pro (8 GB + 256 GB): Rp 3.799.000
  • Redmi Note 13 Pro 5G (8 GB + 256 GB): Rp 4.399.000
  • Redmi Note 13 Pro 5G (12 GB + 512 GB): Rp 4.999.000
  • Redmi Note 13 Pro Plus 5G (12 GB + 512 GB): Rp 5.999.000

Itu tadi harga baru Redmi Note 13 Series Juni 2024. Pastikan untuk memperhatikan ketersediaan dan harga perangkat ini di situs resmi Xiaomi sebelum memutskan untuk membelinya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI