Suara.com - Vivo disebut siap meluncurkan tablet terbarunya, vivo Pad 3 dan kini terungkap tanggal resminya.
Seperti diketahui, Maret lalu, vivo meluncurkan tablet Android andalannya, vivo Pad3 Pro.
Dilansir dari laman GSM Arena, Rabu (26/6/2024), tablet ini dijadwalkan diluncurkan pada 28 Juni pukul 10 pagi waktu Beijing.
Daftar di toko online vivo China mengonfirmasi bahwa vivo Pad 3 akan ditawarkan dalam pilihan warna yang sama dengan saudaranya Pro, yakni abu-abu, biru, dan ungu.
Vivo Pad 3 juga akan menawarkan dua pilihan penyimpanan yakni RAM 8/12GB dan penyimpanan 128/256/512GB.
Tablet ini juga terlihat identik dengan vivo Pad 3 Pro dan iQOO Pad 2, serta iQOO Pad 2 Pro yang baru-baru ini diumumkan.
![Vivo Pad 3. [Weibo]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/06/26/62514-vivo-pad-3.jpg)
Berdasarkan rumor yang beredar, vivo Pad 3 akan menjadi rebranding dari iQOO Pad 2.
Untuk kepastian akan segera terungkap dalam hitungan hari.
Kita nantikan kabar terbaru dari peluncuran resmi vivo Pad 3 selanjutnya.
Baca Juga: Andalkan Dimensity 6300, Segini Skor AnTuTu Vivo T3 Lite 5G
Sebelumnya, Vivo Pad 3 Pro menjalani pengujian di laman Geekbench.