Suara.com - Tanpa bocoran sebelumnya, HP baru Realme yaitu Realme V60s muncul di situs resmi Realme China. Kemunculannya ini menunjukan bahwa perangkat tersebut akan mulai dijual di China nantinya.
Secara umum, Realme V60s dan Realme V60 memiliki banyak kesamaan secara spesifikasi. Kedua perangkat ini dipastikan akan rilis bersama nantinya.
Dilansir dari GSM Arena, Realme V60s akan menggunakan dual SIM 5G. Secara tampilan, perangkat ini menggunakan ukuran 6,67 inci HD Plus yang memiliki resolusi 720 x 1604 piksel.
Panel ini memiliki kecepatan refresh rate 120Hz dengan kecerahan 625 nits. Spesifikasi lainnya dari perangkat ini adalah chipset Dimensity 6300.
Baca Juga: Realme Buds Air 6 dan Air 6 Pro, TWS Murah Harga Rp 500 Ribuan
Realme V60s membawa ukuran 7,94mm yang tipis dengan finishing matte. Perangkat ini meluncur dalam dua varian warna yaitu Star Gold atau Turquoise.
Bodi Realme V60s mendapat dukungan IP64 untuk tahan air dan debu. HP baru Realme tersebut juga masih menggunakan baterai jumbo 5.000 mAh di jeroannya.
Di bagian belakang, Realme V60s membawa desain pulau kamera. Kamera utama perangkat ini membawa sensor 32 MP. Sedangkan untuk selfie ada sensor 8 MP di bagian depan.
Sudah banyak bocoran mengenai Realme V60s, belum diketahui kapan Realme akan memperkenalkan perangkat baru dari keluarganya tersebut.
Baca Juga: Harga Realme GT 6 di Indonesia, Dibanderol Mulai Rp 7 Jutaan?