5 HP POCO yang Menerima HyperOS 2.0 Berbasis Android 15, Cek Punyamu!

Kamis, 20 Juni 2024 | 12:33 WIB
5 HP POCO yang Menerima HyperOS 2.0 Berbasis Android 15, Cek Punyamu!
POCO X6 Pro 5G dikonfirmasi menerima HyperOS 2.0. [Suara.com/Dicky Prastya]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Google sudah menggulirkan Android 15 versi Beta pada awal kuartal kedua 2024. Terdapat beberapa HP POCO yang dikonfirmasi menerima HyperOS 2.0 berbasis Android 15.

Sebagai catatan, Android 15 yang datang ke smartphone belum versi stabil, melainkan Beta. Ini berarti masih ada beberapa bug pada sejumlah fitur dan aplikasi pada update tersebut.

HyperOS 2.0 sendiri merupakan iterasi berikutnya dari perangkat lunak terpadu Xiaomi yang dirancang untuk menggantikan MIUI di smartphone. Xiaomi sedang bersiap untuk meluncurkan HyperOS 2.0 bersamaan dengan pembaruan sistem baru.

Meskipun detail mengenai fitur-fitur spesifik HyperOS 2.0 masih belum diungkapkan, kemungkinan besar akan dibangun berdasarkan fondasi yang telah ditetapkan pada versi pertama.

Baca Juga: Cara Menghemat Baterai di HP Xiaomi HyperOS, Aktifkan Fitur Khusus

Dikutip dari Gizchina, tiga perangkat Xiaomi yang telah diuji pada program Android 15 Beta adalah Xiaomi 14, Xiaomi 13T Pro, dan Xiaomi Pad 6S Pro 12.4. Perusahaan mengonfirmasi bahwa HyperOS 2.0 nantinya juga datang ke sejumlah HP flagship.

Deretan HP premium Xiaomi yang bakal menerima update yaitu Xiaomi 14 Ultra, Xiaomi 14, Xiaomi 13T Pro, Xiaomi 13T, Xiaomi 13 Lite, Xiaomi 12 Pro, Xiaomi 12, Xiaomi 12T Pro, Xiaomi 12T.

Selain itu, update juga akan bergulir ke beberapa HP POCO midrange premium dan flagship. Berikut lima HP POCO yang menerima update HyperOS 2.0 berbasis Android 15:

  • POCO F6 Pro
  • POCO F6
  • POCO X6 Pro
  • POCO X6
  • POCO M6 Pro 5G

Perusahaan belum mengumumkan terkait timeline pemberian update pada perangkat. Berdasarkan tren historis, update kemungkinan akan dimulai antara September dan Oktober.

Ini masih daftar perangkat 'kloter pertama' sehingga tak menutup kemungkinan smartphone yang lebih lawas akan menerima update. Itulah tadi HP POCO yang menerima HyperOS 2.0 berbasis Android 15, apakah perangkat kalian ada?

Baca Juga: Poco Pad Dilengkapi HyperOS, Grebrak Pasar Indonesia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI