
Aldous merupakan hero Fighter yang umumnya sering terlihat di EXP Lane. Ia memiliki skin M1 yang disebut King of Supremancy.
Saat menggunakan skin tersebut, penampilan Aldous dibalut dengan armor bertema emas dan putih dengan efek burung emas di sekitarnya.
Skin tersebut hanya bisa diperoleh dalam waktu terbatas dan dirilis untuk merayakan M1 World Championship yang digelar pada November 2019.
4. Lesley

Hero yang berperan sebagai Marksman sekaligus Assassin ini memiliki skin Legend yang disebut Angelic Agent. Skin tersebut hanya bisa didapat dari "penggalian".
Satu penggalian seharga 100 Diamond dan ketika pemain mencapai 100 penggalian atau setara 9.000 Diamond, pemain akan dijamin mendapatkan skin Angelic Agent ini.
5. Skin Collector
![Hero Valentina di Mobile Legends. [Moonton]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/02/24/72994-valentina-mobile-legends.jpg)
Skin Collector merupakan salah satu jenis skin yang paling langka di Mobile Legends. Biasanya, masing-masing hero diberikan setidaknya satu skin Collector.
Untuk saat ini, terdapat 37 skin Collector di Mobile Legends untuk hero yang berbeda-beda. Skin ini umumnya dibekali dengan animasi dan efek yang mewah.
Baca Juga: Cara Mendapatkan Battle Point Mobile Legends, Gratis dan Mudah Banget!
Biasanya, skin ini hanya bisa diperoleh melalui sistem gacha dan pemain membutuhkan setidaknya 4.000 Diamond untuk mendapatkan satu skin Collector.