Rekomendasi Ucapan Selamat Idul Adha, Cocok Dikirim di Grup WhatsApp!

Amelia Prisilia Suara.Com
Minggu, 16 Juni 2024 | 20:50 WIB
Rekomendasi Ucapan Selamat Idul Adha, Cocok Dikirim di Grup WhatsApp!
Sejumlah umat Islam bersiap melaksanakan sholat Idul Adha di Masjid Agung Al-Azhar, Jakarta, Minggu (16/06/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Umat Muslim di seluruh dunia akan merayakan Idul Adha pada Senin (17/6/2024). Cocok dikirimkan di grup WhatsApp, berikut 10 rekomendasi ucapan selamat Idul Adha.

Idul Adha menjadi salah satu momen yang penuh berkah dan kebahagiaan. Di momen manis yang hangat ini umat Muslim di seluruh dunia merayakan hari raya kurban.

Layaknya Idul Fitri, berbagi ucapan selamat Idul Adha dengan keluarga, teman dan kolega melalui WhatsApp grup adalah hal wajib yang sudah menjadi tradisi.

Berisi berbagai doa dan harapan, berikut ini 10 rekomendasi ucapan selamat Idul Adha yang bisa kamu kirimkan dan bagikan di grup WhatsApp.

10 rekomendasi ucapan selamat Idul Adha

1. "Selamat Idul Adha! Semoga keberkahan dan kebahagiaan selalu menyertai kita semua. Allahu Akbar, Allahu Akbar, Allahu Akbar walillahilhamd!"

2. "Selamat Hari Raya Idul Adha! Semoga kita senantiasa diberikan kekuatan dan keteguhan iman, serta keberkahan dalam setiap langkah. Aamiin."

3. "Idul Adha Mubarak! Semoga hari raya ini mempererat tali persaudaraan kita dan membawa kebahagiaan yang melimpah untuk kita semua."

4. "Selamat Idul Adha! Semoga Allah menerima amal ibadah dan kurban kita, serta mengampuni segala dosa dan kesalahan kita. Aamiin ya rabbal 'alamin."

Baca Juga: Jangan Salah! Ini Bacaan Niat Sholat Idul Adha untuk Makmum yang Benar dan Amalan Sunnahnya

5. "Selamat Hari Raya Idul Adha! Semoga momen ini membawa kedamaian dan kebahagiaan bagi kita semua, serta mempererat tali silaturahmi di antara kita."

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI