Jangan Panik! Ini Cara Mengetahui HP Disadap dan Solusinya!

Dythia Novianty Suara.Com
Rabu, 12 Juni 2024 | 12:38 WIB
Jangan Panik! Ini Cara Mengetahui HP Disadap dan Solusinya!
Ilustrasi menelpon. [StockSnap/Pixabay]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mengetahui cara mengetahui handphone (hp) disadap sangat banyak keuntungannya.

Pasalnya, kamu tidak perlu khawatir lagi saat menggunakan hp.

Cara mengetahui hp kamu disadap atau tidak bisa diukur dengan beberapa cara.

Langkah paling mudah adalah hp jadi mudah panas.

Baca Juga: Usung RAM 16 GB, Fitur Xiaomi 15 Bocor ke Publik

Tidak hanya itu, berikut beberapa cara mengetahui hp disadap:

1. Baterai bermasalah

Ilustrasi daya baterai ponsel. (Pixabay/StockSnap)
Ilustrasi daya baterai ponsel. (Pixabay/StockSnap)

Seperti yang telah diinformasikan, hal paling mudah mengetahui hp disadap adalah suhu baterai hp meningkat dan terasa panas.

Dengan catatan, kamu sedang tidak menggunakan.

Tidak hanya panas, baterai hp pun cepat habis meski tidak digunakan.

Baca Juga: 2 Cara Mengetahui Nomor Kartu Debit BRI BritAma, Jangan Sampai Lupa!

Hal ini bisa terjadi karena perangkat lunak penyadapan sedang berjalan.

2. Muncul pesan aneh

Muncul pesan berupa pesan teks SMS dengan huruf dan angka yang tidak teratur.

Lebih mencurigakannya lagi, pesan itu dikirim dari nomor yang tidak dikenal.

3. Hp sering ter-restart sendiri

Hp tiba-tiba mati sendiri dan ketika dimatikan secara normal, prosesnya berlangsung lama.

Hal ini kemungkinan hp sedang mengirimkan informasi kepada pihak ketiga, terutama usai melakukan panggilan, teks atau browsing.

Ilustrasi hp mati, [Freepik]
Ilustrasi hp mati, [Freepik]

4. Ikon bergerak

Bilah atau ikon aktivitas bergerak mendadak menjadi pertanda telah terjadi penyadapan.

Kemungkinan seseorang sedang mengendalikan hp kamu dari jarak jauh.

5. Obrolan tiba-tiba terbaca

Hal ini terjadi karena penyadap telah membuka pesan terlebih dahulu.

Setelah mengetahui kelima cara hp disadap, kamu juga perlu tahu cara pencegahannya.

1. Pasang aplikasi Anti-malware

Pasang aplikasi anti-malware dan antivirus terpercaya.

Gunakan secara teratur untuk mengecek adanya masalah di HP.

2. Gunakan kode untuk deteksi penyadapan

Ilustrasi HP Android. [Unsplash/Onur Binay]
Ilustrasi HP Android. [Unsplash/Onur Binay]

Kamu bisa menggunakan kode angka berikut untuk mendeteksi jika terjadi penyadapan.

  • *#21#
  • *#21##
  • *#06#

3. Matikan hp secara berkala

Mematikan hp sesekali bisa menjadi salah satu pencegahan dari potensi penyadapan.

Tindakan ini bisa menghentikan aktivitas penyadapan yang sering dilakkukan melalui pesan SMS, obrolan, atau panggila telepon.

Mematikan hp pun bisa menghalangi fungsi aplikasi penyadap.

4. Aktifkan otentifikasi dua langkah

Aktifkan otentifikasi dua langkah untuk setiap aplikasi yang berpotensi dimasuki penyadap.

5. Gunakan kode rahasia

Gunakan kode #002#, *#61# untuk menghentikan penyadapan dan mematikan penyusupan pada hp.

Ada juga kode *#62# untuk memverifikasi nomor pengalihan.

Itulah kelima cara mengetahui hp disadap dan pencegahannya.

Kamu bisa menggunakan hp dengan nyaman dan tanpa rasa khawatir.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI