Asus Zenfone 11 Ultra Resmi Meluncur ke Indonesia, Harga Lebih Mahal

Dicky Prastya Suara.Com
Selasa, 11 Juni 2024 | 18:52 WIB
Asus Zenfone 11 Ultra Resmi Meluncur ke Indonesia, Harga Lebih Mahal
Asus Zenfone 11 Ultra. [Asus Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Asus Zenfone 11 Ultra resmi meluncur ke Indonesia. Berbeda dari seri Zenfone sebelumnya, HP Asus ini tembus di harga lebih dari Rp 10 jutaan.

Sebagai perbandingan, harga Asus Zenfone 10 yang diluncurkan tahun 2023 lalu dijual mulai dari Rp 8.999.000. Bedanya, Zenfone 10 itu tidak mengusung embel-embel Ultra dan masih membawa desain compact.

Nah Asus Zenfone 11 Ultra adalah HP pertama yang mengusung kata 'Ultra'. Ponsel ini juga tak lagi membawa ciri khas mungil seperti generasi sebelumnya.

Asus Regional Director Southeast Asia, Jimmy Lin mengklaim, Asus Zenfone 11 Ultra adalah ponsel yang dirancang sebagai perangkat yang mampu mewujudkan perpaduan sempurna antara teknologi mutakhir, desain ramah lingkungan, dan performa tak tertandingi. Tak hanya itu, ponsel ini juga hadir dengan teknologi kecerdasan buatan alias artificial intelligence (AI) layaknya Samsung dan iPhone Apple.

“Kami dari ASUS sangat bersemangat menghadirkan Zenfone 11 Ultra ke pasar Indonesia. Dengan desain premium, kamera flagship, fitur AI, dan kapasitas baterai yang lebih lama akan memenuhi kebutuhan pengguna smartphone di Indonesia," katanya dalam siaran pers, Selasa (11/6/2024).

Spesifikasi Asus Zenfone 11 Ultra

Asus Zenfone 11 Ultra mengusung layar LTPO AMOLED berukuran 6,78 inci, resolusi Full HD+ 2.400 x 1.080 piksel, refresh rate 144Hz, kecerahan puncak 2.500 nits, dukungan HDR10 dan Dolby Vision, serta dilapisi Corning Gorilla Glass Victus 2.

Asus Zenfone 11 Ultra memiliki kamera utama Sony IMX890 50MP dengan fitur OIS dan Gimbal, kamera ultrawide 13MP, dan telefoto 32MP dengan zoom optik 3x. Sedangkan kamera depannya beresolusi 32MP berdesain punch hole alias lubang.

Terkait mesin, Zenfone 11 Ultra menggunakan prosesor Snapdragon 8 Gen 3 yang dipasangkan dengan RAM hingga 16GB dan ROM hingga 512GB. Ponsel ini juga memiliki sistem pendingin (cooler) layaknya HP gaming ROG.

Baca Juga: Asus Zenfone 11 Ultra Rilis ke Indonesia 11 Juni, Bukan Lagi HP Mungil

Baterainya berkapasitas 5.500mAh dengan charger kabel 65W dan nirkabel 15W. Fitur Asus Zenfone 11 Ultra lainnya yakni dual SIM, rating IP68 untuk tahan air dan debu, sensor sidik jari (fingerprint) di samping, Wifi 7, Bluetooth 5.3, USB-C, hingga jack audio 3.5mm.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI