Pengusaha Lokal Kesal Ada Produk Starlink Ilegal Dijual di Tokopedia

Dicky Prastya Suara.Com
Jum'at, 31 Mei 2024 | 19:19 WIB
Pengusaha Lokal Kesal Ada Produk Starlink Ilegal Dijual di Tokopedia
Ketua Umum APJII Muhammad Arif saat ditemui di Universitas Paramadina, Jakarta, Jumat (31/5/2024). [Suara.com/Dicky Prastya]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia mengeluhkan soal adanya produk Starlink milik Elon Musk yang dijual ilegal di e-commerce.

Ketua Umum APJII, Muhammad Arif Angga mengatakan, produk Starlink ilegal ini ditemukan dari platform Tokopedia. Ia merasa kesal karena produk tersebut dijual bukan dari reseller alias penjual resmi.

"Kalau buka Tokopedia, lagi banyak banget yang jual Starlink. Saya sudah forward ke mereka, ini bukan reseller resmi," katanya saat ditemui di Universitas Paramadina, Jakarta, Jumat (31/5/2024).

Arif pun meminta pemerintah untuk menyelesaikan masalah tersebut. Ia mendesak agar pembeli Starlink harus membeli lewat kanal resmi, bukan ilegal.

Baca Juga: Pengusaha Khawatir Starlink Ancam Bisnis Lokal: Kalau Telkom Ketar-ketir Gimana Kami?

"Segera selesaikan masalah kayak begini, kalau tidak makin konyol. Masa beli di Tokped? Menurut saya enggak lucu. Pemerintah enggak boleh tutup mata," lanjutnya.

Selain itu, dia juga menemukan adanya isu kalau Starlink asal Malaysia justru dijual di Indonesia.
Berkaca dari temuan ini, APJII meminta Pemerintah untuk mengawasi soal kehadiran Starlink di Tanah Air.

"Nih Mereka harus lihat. Jangan menutup mata. Pemerintah atau Starlink enggak boleh dong kayak gitu. Kalau kayak gitu merusak banget," ucapnya kesal.

"Dia masuk ke sini saja kami sudah resah. Nah ini masuk yang enggak resmi ini yang bikin pusing kepala kan? Ya jadi jangan sampai hal-hal kayak begini dibiarkan, terabaikan ya," tegasnya.

Baca Juga: Kominfo Akan Terus Pantau Starlink Elon Musk, Bantah Jadikan Anak Emas

Dixie
SELAMA INI SUDAH UNTUNG BESAR, sudah kenyang.. sangat kenyang malah, dengan harga gila.. skrng muncul pesaing denga harga murah harga layak bagi warga indo yang pendapatannya segini.. karena takut kgk dapat untung selangit lagi, teriak-teriak minta keadilan, harusnya mikir masyarakat pengguna, krn justru banyak pengguna yang senang dengan kedatangan starlink, harga wajar, ndk kek disini rakus
1 komentar disini >

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI