Suara.com - Oppo A3 Pro telah lolos sertifikasi di banyak negara termasuk Indonesia. Ini menandakan bahwa Oppo A3 Pro siap debut ke pasar internasional dalam waktu dekat.
Oppo A3 Pro terdaftar di TDRA milik Uni Emirat Arab dengan nomor model CPH2639. Perlu diketahui, perangkat telekomunikasi dan smartphone yang masuk ke UEA harus lolos sertifikasi terlebih dahulu di TDRA.
Nomor model CPH2639 juga terdaftar di SDPPI milik Kominfo Indonesia. Platform e-sertifikasi SDPPI mengonfirmasi bahwa CPH2639 merupakan Oppo A3 Pro.
Sebelumnya, Oppo A3 Pro terdaftar di TENAA, Eurofins, dan Google Play Store. Sebagai pengingat, HP Oppo A3 Pro debut terlebih dahulu di China pada pertengahan April 2024.
Baca Juga: Spesifikasi Vivo Y28: HP Murah dengan RAM 16 GB dan Baterai Jumbo
Belum diketahui apakah spesifikasi Oppo A3 Pro versi China akan sama dengan varian global atau tidak. Saat meluncur di China, Oppo A3 Pro mengandalkan chipset MediaTek Dimensity 7050 dengan opsi RAM 8 GB dan 12 GB.
Harga Oppo A3 Pro varian memori terendah (8GB/256GB) dibanderol sebesar 1.999 yuan atau Rp 4,5 juta. Model memori tertinggi (12GB/512GB) dapat dibeli dengan harga 2499 yuan atau Rp 5,5 juta.
Soal panel, HP Oppo A3 Pro mengusung layar AMOLED 6,7 inci beresolusi Full HD Plus dengan refresh rate 120 Hz. Fitur lainnya mencakup tiga kamera belakang (64 MP + 12 MP + 2 MP), sensor selfie 8 MP, baterai 5.000 mAh, fast charging 67 W, dan sertifikasi IP69.
Laporan terpisah dari MySmartPrice, perusahaan kabarnya juga sedang menyiapkan Oppo A3 Energy 5G. Smartphone ini terdaftar di Google Play Store dan TENAA.
Oppo A3 Energy membawa kamera ganda 50 MP + 2 MP, prosesor octa-core dengan frekuensi puncak 2.4GHz, dan sensor selfie 8 MP.
Baca Juga: Ini Alasan Infinix GT 20 Pro 5G Jadi Smartphone Gaming Terbaik Infinix Tahun 2024