Flagship Killer Realme GT6 Siap Meluncur di Pasar Global, Indonesia Termasuk?

Kamis, 30 Mei 2024 | 11:19 WIB
Flagship Killer Realme GT6 Siap Meluncur di Pasar Global, Indonesia Termasuk?
Ilustrasi logo Realme. (Realme)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Petinggi perusahaan mengonfirmasi bahwa mereka segera meluncurkan Realme GT6 ke pasar global dalam waktu dekat. Menjelang perilisan, teaser HP Realme GT6 anyar beredar ke publik.

Menurut klaim perusahaan, Realme GT6 merupakan smartphone AI yang didesain sebagai Flagship Killer. Kita bisa menyaksikan teaser bertuliskan "The New 'Flagship Killer': The Dawn of Smartphone AI is here with Realme GT6 ('Flagship Killer' Baru: Peluncuran pertama smartphone AI hadir bersama Realme GT6)".

Sebagai pengingat, bocoran sebelum ini memperlihatkan kotak penjualan Realme GT6 dengan keterangan 'Next AI'. Deretan teknologi yang ditawarkan mencakup AI Night Vision, AI Smart Removal, AI Smart Loop dan AI Smart Search.

Pendiri dan CEO Realme, Sky Li, memuji GT6 sebagai HP flagship anyar yang membawa terobosan di pasar kelas atas. Mereka percaya diri bahwa Realme GT6 bakal menjadi Flagship Killer selanjutnya.

Baca Juga: Realme GT6 dan Realme 13 Pro Plus Siap Rilis, Fitur Kamera Terungkap

Smartphone mampu mengintegrasikan fungsi AI di tiga bidang, seperti pencitraan, efisiensi, dan personalisasi. Berdasarkan pengumuman terbaru, Realme GT6 siap debut di beberapa negara yaitu Italia, India, Indonesia, Spanyol, Thailand, Malaysia, Meksiko, Filipina, Brazil, Polandia, Turki, Arab Saudi, dan lain-lain.

Realme GT Neo 6. [Realme China]
Realme GT Neo 6. [Realme China]

Perilisan di Indonesia dan India tak perlu diragukan lagi mengingat HP Realme GT6 telah lolos sertifikasi BIS serta TKDN. Dikutip dari Gizmochina, Realme GT6 mengusung layar lengkung OLED BOE S1 berukuran 6,78 inci dengan perlindungan Gorilla Glass Victus 2.

Fitur lainnya yaitu resolusi 1.5K, fingerprint in-display, refresh rate 120 Hz, dan kecerahan puncak hingga 6.000 nits. Smartphone anyar tersebut mengandalkan chipset Snapdragon 8s Gen 3 dengan RAM LPDDR5x hingga 16 GB dan penyimpanan UFS 4.0 hingga 1 TB.

Realme GT6 diprediksi sebagai versi rebrand dari Realme GT Neo 6 yang meluncur di China. Perangkat diharapkan mengusung kamera primer Sony LYT-600 50 MP berkemampuan OIS dan lensa ultrawide IMX355 8 MP. Realme GT6 versi China sendiri kabarnya menggunakan Snapdragon 8 Gen 3.

Baca Juga: Ini Alasan Infinix GT 20 Pro 5G Jadi Smartphone Gaming Terbaik Infinix Tahun 2024

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI