Suara.com - Ketika pengguna mengetahui cara melihat info lalu lintas di Google Maps, maka pengguna tidak akan pernah terlambat lagi karena macet. Dengan mengecek informasi lalu lintas di Google Maps, pengguna bisa menghindari jalan yang sedang macet dan memilih jalan lainnya.
Dengan versi selulernya, pengguna dapat terus mendapatkan informasi terkini saat bepergian. Berikut cara melihat info lalu lintas di Google Maps untuk Android, iPhone dan di browser:
Cara melihat informasi lalu lintas di Google Maps dekstop
- Kunjungi google.com/maps. Jika pengguna ingin memeriksa lokasi atau area tertentu, masukkan lokasi atau area tersebut di bilah pencarian.
- Di kiri bawah layar, pengguna akan melihat tombol persegi bertuliskan Layers. Klik tombol itu.
- Pilih Traffic dari opsi yang tersedia.
Kini pengguna dapat melihat jalan-jalan utama diwarnai dengan warna hijau, kuning, atau merah. Ini mewakili jumlah lalu lintas, dengan warna hijau mewakili lalu lintas sepi dan merah mewakili lalu lintas padat.
Baca Juga: Rahasia Terjaga, Ini Cara Memburamkan Rumah di Google Maps Street View

Cara melihat informasi lalu lintas di aplikasi Google Maps
- Buka aplikasi Google Maps. Jika tidak memilikinya, pastikan untuk mengunduhnya dari iOS App Store atau Google Play.
- Jika pengguna ingin memeriksa lokasi atau area tertentu, masukkan lokasi atau area tersebut di bilah pencarian.
- Kemudian ketuk ikon Layers di kanan atas, yang terlihat seperti persegi dengan tanda chevron tambahan di bawahnya. Sebuah menu akan muncul dengan opsi Layers dan pilih Traffic.
- Semua jalan utama kini akan menampilkan tingkat lalu lintas, dengan skema warna lampu lalu lintas yang sama. Warna hijau berarti lalu lintas lancar, merah berarti padat, dan kuning menunjukkan segala sesuatu di antaranya.
Itu adalah informasi lalu lintas Google yang dikumpulkan menggunakan data real-time dari pengemudi Google Maps lainnya. Dengan begitu, pengguna bisa melihat kondisinya hampir secara real time.