Rahasia Shortcut Keyboard Spotify yang Jarang Diketahui

Selasa, 28 Mei 2024 | 12:26 WIB
Rahasia Shortcut Keyboard Spotify yang Jarang Diketahui
Ilustrasi Aplikasi Spotify. (Pixabay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jika pengguna sering menggunakan pintasan atau shortcut keyboard ketika melakukan sesuatu, maka pengguna akan menyukai shortcut keyboard terbaik untuk digunakan di Spotify.

Baik pengguna menggunakan Windows atau macOS, shortcut keyboard untuk Spotify ini bisa digunakan. Berikut ini kumpulan shortcut keyboard terbaik untuk digunakan di Spotify:

1. Kontrol pemutaran dasar

  • Memulai dan menghentikan pemutaran: Tekan Spasi untuk menjeda pemutaran audio, lalu ketuk lagi untuk melanjutkan.
  • Acak dan ulangi: Jika pengguna ingin mencampur daftar putar saat ini atau mendengarkan lagu yang sama lagi, ketuk Ctrl/Cmd+S mengaktifkan mode acak, dan Ctrl/Cmd+R mengaktifkan pengulangan.
  • Lompat maju dan mundur: Menavigasi daftar putar adalah bagian penting dalam menggunakan Spotify, dan Ctrl/Cmd+Panah kanan dan Ctrl/Cmd+Panah kiri akan melompat maju dan mundur.
  • Cari maju dan mundur: Jika pengguna ingin melompat-lompat di dalam trek, di Windows bisa menggunakan Shift+Panah Kanan atau Shift+Panah Kiri. Di macOS, tahan juga tombol Cmd.
  • Menaikkan atau menurunkan volume: Jika diperlukan penyesuaian pada volume audio Spotify, gunakan Ctrl/Cmd+Panah Atas atau Ctrl/Cmd+Panah Bawah untuk menaikkan atau menurunkan sesuai kebutuhan.
  • Menyukai lagu saat ini: Terkadang pengguna ingin menyukai lagu saat ini di Spotify tanpa harus mencarinya. Gunakan Shift+Alt+B di Windows atau Shift+Option+B di macOS.

2. Playlist dan musik

Baca Juga: Tak Lagi Gratis, Fitur Lirik Lagu Spotify Kini Harus Bayar

  • Membuka daftar putar: Pengguna dapat menggunakan pintasan Shift+Alt+1 (Windows) atau Shift+Option+1 (macOS) untuk melihat daftar putar.
  • Buat daftar putar baru: Pintasan keyboard untuk membuat daftar putar Spotify baru adalah Ctrl/Cmd+N. Jika pengguna ingin membuat folder playlist baru, tahan juga tombol Shift.
  • Memfilter lagu di daftar putar saat ini: Jika pengguna ingin memilih lagu di daftar putar saat ini, gunakan Ctrl/Cmd+F dan bilah pencarian kemudian muncul di bagian atas daftar putar untuk diisi.
  • Mencari sesuatu untuk didengarkan: Jika pengguna ingin melakukan pencarian di seluruh katalog Spotify, gunakan Ctrl/Cmd+K untuk memunculkan kotak pencarian cepat, lalu tambahkan permintaan pencarian.
Ilustrasi Spotify. [Shutterstock/Gil C]
Ilustrasi Spotify. [Shutterstock/Gil C]

3. Tata letak dan navigasi

  • Membuka menu konteks: Jika pengguna perlu mengakses menu konteks pada trek atau album atau apa pun yang dipilih di Spotify, pengguna dapat menggunakan Alt+J di Windows atau Option+J di macOS.
  • Lihat antrian: Gunakan Alt+Shift+Q (Windows) atau Option+Shift+Q (macOS) untuk melihat antrean di sebelah kanan.
  • Lompat ke trek yang sedang diputar: Jika pengguna telah menavigasi ke daftar putar yang sedang diputar dan ingin kembali, ketuk Alt+Shift+J di Windows atau Option+Shift+J di macOS.
  • Lihat apa yang baru: Jika pengguna membutuhkan sesuatu yang baru untuk didengarkan, Shift+Alt+N (Windows) atau Shift+Option+N (macOS) akan membawa pengguna langsung ke halaman musik baru Spotify.
  • Mengalihkan sidebar: Gunakan Shift+Alt+L dan Shift+Alt+R (Windows), atau Shift+Option+L dan Shift+Option+R (macOS) untuk menampilkan atau menyembunyikan sidebar kiri dan kanan di aplikasi Spotify.
  • Buka preferensi Spotify: Jika pengguna perlu menyesuaikan aspek apa pun dari pengalaman Spotify, ketuk Ctrl/Cmd+, (koma) untuk langsung ke layar pengaturan utama.

Itulah kumpulan daftar pintasan keyboard yang bisa digunakan untuk Spotify.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI