Diblokir Google, Huawei Makin Pede Lawan Balik Android

Dicky Prastya Suara.Com
Selasa, 21 Mei 2024 | 22:23 WIB
Diblokir Google, Huawei Makin Pede Lawan Balik Android
Huawei Pura 70. (Huawei)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Google sudah memblokir sistem operasi Android di HP Huawei sejak 2019 silam. Namun perusahaan asal China itu sepertinya tidak khawatir, bahkan siap melawan balik.

Pasalnya, mereka bakal meluncurkan sistem operasi terbaru buatan sendiri yang diberi nama HarmonyOS Next pada September 2024, sebagaimana dikutip dari Gadgets360, Selasa (21/5/2024).

OS baru ini bakal dibangun di atas kernel Hongmeng dan aplikasi sistem. Menariknya, sistem operasi baru itu juga tidak lagi bergantung pada kode Android Open Source Project (AOSP) Google seperti versi sebelumnya.

Akibat itu, semua aplikasi Android yang sudah ada di HP Huawei kemungkinan tidak bisa lagi digunakan karena tak kompatibel.

Baca Juga: Huawei Watch Fit 3 Resmi di RI, Pesaing Apple Watch Harga Rp 2 Juta

Menurut tipster Digital Chat Station, Huawei bahkan tinggal menunggu kapan tanggal pasti peluncuran HarmonyOS Next. Sistem operasi baru ini bakal hadir di ponsel biasa, HP lipat, HP murah, tablet, jam tangan, dan perangkat lainnya.

Berdasarkan bocoran itu, tampaknya Huawei tidak merencanakan transisi bertahap pada perangkatnya dan malah akan meluncurkan HarmonyOS Next bebas Android ke semua perangkatnya secara bersamaan. 

Menariknya, seri Huawei Mate 70 juga diperkirakan akan diluncurkan pada bulan September. Kemungkinan ponsel ini akan hadir dengan sistem operasi baru yang siap pakai.

Huawei pertama kali memperkenalkan HarmonyOS Next pada tahun lalu lewat sebuah video di YouTube. Jika dilihat, sistem operasi ini sebenarnya tidak berbeda jauh dengan Android.

Namun ada sedikit perbedaan di pengaturan aplikasi, widget, bilah notifikasi, hingga control center karena lebih cenderung mengikuti bahasa desain HarmonyOS versi sebelumnya.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Game Open World Android, Seru dan Menarik

Salah satu masalah signifikan yang mungkin dihadapi pengguna smartphone Huawei adalah kurangnya dukungan untuk aplikasi Android. Ini tidak hanya mencakup aplikasi yang diunduh dari Play Store resmi, tetapi juga aplikasi yang diunduh dari pasar pihak ketiga dalam format APK. 

Sebaliknya, aplikasi HarmonyOS Next dilaporkan akan mendukung format HAP aslinya.

Diketahui Huawei sedang menyiapkan 5.000 aplikasi di toko aplikasi buatannya yang bernama Huawei App Gallery untuk tahap pertama peluncuran HarmonyOS Next. Selanjutnya, mereka menargetkan 500 ribu aplikasi di AppGallery yang berbasis sistem operasi baru itu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI