Cara Cek Battery Health HP Android, Lewat Aplikasi dan Pengaturan

Agung Pratnyawan Suara.Com
Kamis, 16 Mei 2024 | 18:40 WIB
Cara Cek Battery Health HP Android, Lewat Aplikasi dan Pengaturan
ilustrasi baterai HP (Pexels.com/Tyler Lastovich)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Battery health (kesehatan baterai) HP Android adalah kondisi kemampuan baterai untuk menyimpan daya dan menyalakan HP kamu seperti saat masih baru. Seiring dengan pemakaian, kapasitas baterai  akan menurun.  

Ini  menyebabkan daya tahan baterai menjadi lebih pendek. Battery health yang baik artinya baterai masih bisa menyimpan daya dengan baik sehingga HP kamu bisa bertahan lama  dibandingkan dengan battery health yang buruk.

Beberapa ciri-ciri  battery health yang buruk:

  • HP cepat habis baterai meskipun tidak digunakan.
  • Baterai menjadi cepat panas.
  • HP sering mati sendiri meskipun baterai masih tersisa.

Berikut cara cek battery health HP Android yang tim Suara.com rangkum untuk kamu.

Baca Juga: 8 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan, RAM Besar dan Chipset Gahar

Menggunakan Aplikasi AccuBattery

  • Unduh dan instal aplikasi AccuBattery dari Google Play Store.
  • Buka aplikasi AccuBattery dan pastikan baterai HP Android berada di bawah 15% atau bahkan 0%.
  • Sambungkan HP Android ke kabel charger dan tunggu hingga persentase baterai mencapai 100% sebelum melepaskan kabel charger

Menggunakan Menu Setting

Cara ini tergantung dari versi Android yang kamu gunakan. Beberapa versi Android terbaru (biasanya Android 11 keatas) sudah memiliki fitur bawaan untuk melihat kesehatan baterai.

  • Buka aplikasi Settings (Pengaturan).
  • Cari menu Battery (Baterai).
  • Di dalam menu baterai, biasanya akan ada informasi tentang kesehatan baterai atau statistik baterai (Battery health/ Battery usage).

Menggunakan Kode Dial

  • Buka aplikasi telepon.
  • Masukkan kode dial *##4636##
  • Tekan Panggil (dial).
  • Jika berhasil, akan muncul menu tersembunyi.
  • Cari menu Battery Information (Informasi Baterai) atau Battery Statistic (Statistik Baterai).
  • Di dalam menu ini biasanya akan terlihat informasi kapasitas baterai saat ini dan kapasitas desain, serta informasi lainnya.

Catatan: Tidak semua HP Android bisa menggunakan cara ini.

Baca Juga: 5 Rekomendasi HP 5G Rp 3 Jutaan Terbaik Mei 2024, Makin Terjangkau

Cara Cek Battery Health untuk HP Samsung

  • HP Samsung memiliki aplikasi bawaan sendiri untuk mengecek kesehatan baterai.
  • Buka aplikasi Samsung Members.
  • Jika belum punya, kamu bisa download dulu di Play Store atau Galaxy Store.
  • Setelah dibuka, pilih menu Diagnostics (Diagnostik).
  • Kemudian pilih Phone diagnostics (Diagnostik Telepon), lalu klik Battery status (Status Baterai).
  • Akan terlihat informasi detail tentang kesehatan baterai dan kapasitas baterai.

Perlu diingat: Informasi kesehatan baterai yang diberikan oleh  aplikasi pihak ketiga atau kode dial  tidak selalu akurat.  Cara paling akurat untuk mengetahui kesehatan baterai adalah dengan membawanya ke service center resmi.

Kontributor : Pasha Aiga Wilkins

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI