Janjikan Performa Ciamik, Oppo Reno12 Series Meluncur Akhir Mei 2024

Amelia Prisilia Suara.Com
Rabu, 15 Mei 2024 | 15:58 WIB
Janjikan Performa Ciamik, Oppo Reno12 Series Meluncur Akhir Mei 2024
Poster perilisan Oppo Reno12 Series. (Oppo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah banyaknya bocoran spesifikasi terkait perangkat baru Oppo yaitu Oppo Reno12 Series, akhirnya vendor HP tersebut mengungkap waktu perilisan resminya.

Oppo Reno12 Series begitu dinantikan karena meluncur dengan menggunakan teknologi Oppo AI. Perilisan perdana perangkat ini dilakukan pada 23 Mei 2024 di China.

Dilansir dari GSM Arena, Oppo Reno12 Series ini diduga hadir dalam dua varian yaitu Oppo Reno12 dan Oppo Reno12 Pro sebagai seri paling tinggi dari keluarga perangkat tersebut.

Beberapa rumor yang beredar menyebut bahwa Oppo Reno12 akan menggunakan chipset Dimensity 8250. Sedangkan untuk Oppo Reno12 Pro bekerja dengan dukungan Dimensity 9200 Plus.

Baca Juga: Perbandingan Spesifikasi Realme C65 vs Redmi Note 13 4G, Duel HP Murah Rp 2 Jutaan

Seri paling tinggi yaitu Oppo Reno12 Pro hadir dengan menggunakan layar 1,5K berukuran 6,7 inci. Perangkat ini memiliki angka refresh rate 120Hz.

Sedangkan untuk menyempurnakan sektor chipset, Oppo Reno12 Pro menggunakan baterai berkapasitas 5.000 mAh yang sudah mendukung pengisian daya 80W.

Mengenai kamera, Oppo Reno12 Pro ini diduga menggunakan dua kamera di bagian belakang yang terdiri dari sensor utama, sensor telefoto dan sensor selfie di bagian depan perangkat.

Perlu menanti hingga akhir Mei 2024 untuk mengetahui detail spesifikasi serta harga jual kedua perangkat Oppo Reno12 Series ini. Pada awal perilisannya, perangkat ini akan hadir di China untuk kemudian dijual secara global nantinya.

Baca Juga: iPhone 11 vs iPhone SE 3rd Gen, Mana yang Masih Layak Beli?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Perbandingan Spesifikasi Vivo V40 5G vs OPPO Reno12 5G, Bagus Mana?
Perbandingan Spesifikasi Vivo V40 5G vs OPPO Reno12 5G, Bagus Mana?
Respons Elkan Baggott usai Shin Tae-yong Dipecat PSSI
Respons Elkan Baggott usai Shin Tae-yong Dipecat PSSI
Eksplorasi Kamera OPPO Reno12 Pro 5G yang Ditenagai MediaTek Dimensity 7300-Energy
Eksplorasi Kamera OPPO Reno12 Pro 5G yang Ditenagai MediaTek Dimensity 7300-Energy
Asisten Shin Tae-yong: Tidak Ada yang Tahu Sesakit Apa...
Asisten Shin Tae-yong: Tidak Ada yang Tahu Sesakit Apa...
Eks Striker Barcelona Pengganti STY, Diumumkan Erick Thohir Hari Ini
Eks Striker Barcelona Pengganti STY, Diumumkan Erick Thohir Hari Ini
Prank Awal Tahun? Shin Tae-yong Bukan Dipecat, Tapi Naik Jabatan Ini
Prank Awal Tahun? Shin Tae-yong Bukan Dipecat, Tapi Naik Jabatan Ini

TERKINI