3 Hero Mage Counter Helcurt, Auto Jadi Assassin Lemah!

Amelia Prisilia Suara.Com
Rabu, 08 Mei 2024 | 16:46 WIB
3 Hero Mage Counter Helcurt, Auto Jadi Assassin Lemah!
Hero Helcurt di Mobile Legends. (Moonton Games)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Helcurt menjadi salah satu hero assassin yang mendapat buff dari Moonton sehingga membuat deretan skill miliknya menjadi mengerikan. Bikin hero assassin ini lemah tak berdaya, berikut 3 hero mage counter Helcurt yang bisa kamu coba.

Hero ini memiliki physical damage pedih yang membuatnya unggul dari lawannya. Ketika berada dalam team fight, Helcurt mampu memberikan efek silence yang membuat lawan sulit untuk menyerangnya.

Meskipun terkesan OP dan mengerikan, Helcurt bisa tumbang jika memilih lawan yang tepat untuknya. Di bawah ini kami rangkum 3 hero mage counter Helcurt di Mobile Legends.

1. Eudora

Baca Juga: 5 Hero Mobile Legends Tertua yang Jarang Diketahui Gamers

Hero Eudora di Mobile Legends. (Moonton Games)
Hero Eudora di Mobile Legends. (Moonton Games)

Efek burst damage dari Eudora bisa membuat Helcurt kewalahan karenanya. Karena itu, hero mage ini dapat dikatakan mampu untuk melakukan counter Helcurt.

Pastikan jika Eudora peka ketika Helcurt datang menyerang. Hero ini bisa memanfaatkan efek stun untuk kemudian memberi serangan burst damage menyakitkan dari deretan skill miliknya.

2. Nana

Hero Nana di Mobile Legends. (Moonton Games)
Hero Nana di Mobile Legends. (Moonton Games)

Hero mage counter Helcurt di Mobile Legends berikutnya adalah Nana. Hero ini memiliki skill 2 yang bisa dijadikan jebakan untuk hero assassin tersebut.

Ketika Helcurt masuk dalam perangkap Nana, pastikan untuk memberi damage susulan dengan combo skill yang menyakitkan. Efek crowd control tinggi dari Nana membuat Helcurt tidak berdaya karenanya.

Baca Juga: 3 Hero Tank Jungler yang Masih Bisa Melawan Assassin, Main Brutal dan OP di META Mobile Legends

3. Diggie

Hero Diggie di Mobile Legends. (Moonton Games)
Hero Diggie di Mobile Legends. (Moonton Games)

Selain Eudora dan Nana, Diggie juga bisa diandalkan sebagai hero mage counter Helcurt di Mobile Legends. Hero ini memiliki skill 2 dan skill ultimate yang mampu membuat Helcurt pusing karenanya.

Menariknya, Diggie bisa diandalkan untuk melindungi rekan satu tim dalam keadaan apapun karena memiliki skill yang bisa menghapus efek crowd control dari lawan.

Baru saja mendapat buff dari Moonton dalam update patch terbaru, itu tadi 3 hero mage counter Helcurt Mobile Legends yang bisa kamu gunakan ketika bertemu dengan hero ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI