Suara.com - Apa itu Subscne menjadi salah satu hal yang banyak ditanyakan. Apalagi, Subscene datang dengan kabar buruk karena situs ini ditutup.
Subscene adalah situs web di mana Anda dapat menemukan subtitle untuk hampir semua film atau acara TV dalam hampir semua bahasa.
Sebagaimana diketahui, ada banyak film bagus yang dibuat oleh rumah produksi di dunia. Akan tetapi, beberapa film bagus tersebut tidak dilengkapi dengan subtitle.
Itulah mengapa, banyak masyarakat mencari situs yang juga memberikan layanan translate atau subtitle gratis untuk membantu penonton memahami alur film yang disediakan. Di sinilah Subscene tampil.
Subscene menyediakan subtitle lengkap untuk film dan serial TV dalam berbagai bahasa. Ini memungkinkan Anda menelusuri subtitle berdasarkan filter, mencari subtitle dengan memasukkan nama film, dan mengunggah subtitle.
Subscene ditutup
Jika selama ini Anda mengandalkan Subscene sebagai situs untuk menyaksikan film dengan subtitle terbaik, maka ada kabar buruk.
Seorang administrator Subscene mengumumkan bahwa situs tersebut telah ditutup. Pengumuman tersebut dibuat oleh pengguna that_thing dalam postingan forum berjudul “Subscene ditutup — maaf” .
Postingan yang dibuat tanpa peringatan sebelumnya tersebut menyatakan sebagai berikut:
Baca Juga: Apa Itu Konektivitas Satelit yang Sering Dipakai di HP Flagship?
“Hai semuanya, dengan menyesal saya laporkan bahwa situs ini akan ditutup dalam 24 jam ke depan. Rencana pengambilalihan tidak mungkin dilakukan. Terima kasih semuanya telah berpartisipasi dalam komunitas terbuka ini! Hati-hati di jalan!"