Suara.com - Terdapat hero tertentu yang mempunyai damage tinggi sehingga mereka auto ganas di late game. Berikut 5 hero terganas di late game Mobile Legends Season 32.
Daftar di bawah merupakan hero late game dengan Win Rate tinggi. Ini mengindikasikan bahwa tim yang mengamankan mereka mempunyai peluang kemenangan besar.
Beberapa hero tersebut mampu membalikkan keadaan karena efeknya semakin sakit pada menit-menit akhir. Berikut rincian 5 hero terganas di late game Mobile Legends Season 32:
1. Moskov
Baca Juga: Sering Diremehkan, Fighter Ini Mampu Counter 4 Hero OP Sekaligus di MLBB
Moskov merupakan salah satu Marksman populer di Mythic. Ia tak mengalami pengurangan HP dasar seperti sebagian besar Marksman lain. Itu sebabnya Moskov lebih unggul di Gold Lane pada Season 32. Berdasarkan statistik in-game Win Rate Moskov mencapai 55,13 persen.
Skill satu (Abyss Walker) miliknya merupakan jurus andalan yang mematikan. Abyss Walker memberikan efek Blink sekaligus meningkatkan kecepatan serangan selama 3 detik. Trisula item dan Blade of Despair membuat Moskov semakin mematikan di late-game.
2. Masha
Masha build damage bertambah populer di Season 32. Mempunyai skill lengkap, Masha bahkan mendapat julukan sebagai hero anti Dark System oleh Jess No Limit.
Apabila lepas dari pandangan, hero ini mampu menghancurkan Turret dalam sekejap. Selain kecepatan serangan merepotkan lewat 'cakarnya', Masha auto tangguh karena memiliki 3 bar HP.
Baca Juga: 5 Item dan Spell Counter Moskov di Mobile Legends, Late Game Nggak Masalah!
Fighter ini mencetak Win Rate 53 persen di rank Mythic. Apabila sudah mengantongi empat core item, Masha bisa menghabisi hero musuh dengan mudah.
3. Harith
Harith menghasilkan damage pedih baik di Mid Lane hingga Gold Lane. Ia memang membutuhkan perjuangan untuk mengumpulkan item pada menit awal.
Meski begitu, Harith mampu membalikkan keadaan di late-game. Mobilitas lincah dan Magic Damage tinggi membuat Harith sangat merepotkan saat team fight.
4. Freya
Mirip dengan Harith, Freya juga cukup fleksibel. Ia mampu ditempatkan di Jungle, EXP Lane, dan Gold Lane. Freya Gold Lane kini kerap muncul di Mythical Glory.
Adanya Shield serta Physical Attack tinggi membuat Freya menjadi mimpi buruk bagi para Marksman. Adanya efek CC serta skill Blink memungkinkan Freya untuk mengunci hero lawan dengan mudah.
5. Fredrinn
Fredrinn merupakan Tank Jungler OP pada saat ini. Ia juga kerap digunakan oleh pro player di MPL ID Season 13. Selain durabilitas tinggi, Fredrinn mampu menghasilkan damage besar dari skill pamungkasnya.
Appraiser’s Wrath serta skill pasif membuat Fredrinn sangat tangguh di late game. Jika tak pintar menjaga jarak, hero lawan auto tumbang saat terkena Physical Attack dari Fredrinn.