Besok Temui Jokowi, Ini Bocoran Investasi CEO Microsoft Satya Nadella ke Indonesia

Dicky Prastya Suara.Com
Senin, 29 April 2024 | 20:39 WIB
Besok Temui Jokowi, Ini Bocoran Investasi CEO Microsoft Satya Nadella ke Indonesia
Menkominfo Budi Arie Setiadi saat ditemui di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (29/4/2024) malam. [Suara.com/Novian]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi memastikan kalau CEO Microsoft Satya Nadella akan bertandang ke Indonesia pada Selasa (30/4/2024) besok.

Menkominfo mengatakan kalau Satya Nadella bakal menemui Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) pukul 08.30 WIB di Istana Merdeka, Jakarta Pusat.

"Besok jam 08.30 Pak Presiden menerima Mr Satya Nadella, CEO Microsoft," kata Budi Arie saat ditemui di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (29/4/2024) malam.

Ia melanjutkan, Satya Nadella akan menyampaikan beberapa hal penting, termasuk investasi Microsoft di Indonesia. Budi Arie memastikan pengumuman lebih lanjut bakal diutarakan besok usai pertemuan.

Baca Juga: Jokowi Gelar Nobar di Istana, Undang Relawan dan 10 Menteri, Tapi Prabowo Absen

Kendati begitu Budi Arie mengapresiasi kedatangan bos Microsoft itu ke Tanah Air. Ia senang Indonesia bisa menjadi bagian penting dalam ekosistem digital dunia.

Dia membocorkan kalau Microsoft akan berkomitmen soal talenta digital Indonesia, khususnya di bidang kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI).

"Komitmen microsoft itu akan bisa melahirkan talenta-talenta digital, khususnya AI," katanya.

Budi Arie menerangkan kalau AI adalah salah satu temuan teknologi baru yang harus diantisipasi bersama. Ia berucap kalau Pemerintah akan mengawasi AI, baik dari regulasi maupun implementasi di Indonesia.

"Karena AI ini kan pondasinya tiga, safety, ethic, dan trustworthy. Nah kita baru mengatur soal etik. Soal safety-nya harus dipikirkan, dan trustworthy atau saling percaya juga mesti kita perhatikan," beber dia.

Baca Juga: Dikunjungi Jokowi, Gorontalo Masuk 5 Provinsi Termiskin di RI

Lebih lanjut Budi Arie mengatakan kalau Presiden Jokowi akan didampingi Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan saat bertemu Satya Nadella.

"Luhut," kata Budi Arie saat menjawab siapa yang mendampingi Jokowi.

Microsoft investasi Rp 14 T lebih

Sebelumnya Budi Arie mengatakan kalau CEO Microsoft Satya Nadella yang akan hadir ke Indonesia pada 30 April 2024 besok bakal ikut investasi. Hanya saja dirinya masih belum mau membocorkan informasi soal nilai investasi Microsoft di Indonesia.

"Ada, itu gede. Nanti jangan saya yang ngomong," kata Budi Arie saat ditemui di Kantor Kominfo, Jumat (19/4/2024).

Ia menyebut sudah berbicara dengan pihak Microsoft terkait rencana investasi di Indonesia. Sayang dia masih ogah membahasnya.

"Mereka sudah ngomong ke saya. Tapi saya bilang jangan saya yang ngomong. Kan saya Menkominfo RI, bukan humas Microsoft," lanjut Budi Arie.

Kabar mengatakan kalau investasi Microsoft di Indonesia bisa tembus Rp 14 triliun. Namun Budi menegaskan kalau nilainya justru lebih besar.

"Lebih, gede (dari Rp 14 triliun). Tapi jangan saya yang ngomong, dia saja yang ngomong," beber dia.

Budi Arie hanya membocorkan kalau investasi Microsoft di Indonesia akan berfokus pada sumber daya manusia.

"Macam-macam (tujuan investasinya), nanti mereka yang menjelaskan. Salah satunya bagaimana soal SDM," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI