Suara.com - Cari smart TV baru untuk menggantikan televisi lawas Anda? Xiaomi punya sejumlah pilihan menarik. Simak dulu daftar harga smart TV Xiaomi yang resmi rilis di Indonesia untuk April 2024.
Sebagaimana diketahui, Xiaomi Indonesia tidak hanya jualan smartphone saja. Namun juga sejumlah gadget dan produk lainnya, termasuk smart TV. Ada sederet smart TV Xiaomi Indonesia yang resmi masuk.
Sama seperti di smartphone, Xiaomi Indonesia juga menghadirkan sederet smart TV dengan harga terjangkau namun memiliki spesifikasi yang cukup tinggi di kelasnya.
Smart TV Xiaomi juga tersedia dalam berbagai ukuran, dari 32 inci hingga 65 inci. Dari resolusi HD, full HD hingga 4K semua ada, tinggal sesuaikan kebutuhan Anda.
Baca Juga: Daftar Harga iPad April 2024, Sudah Makin Murah?
Soal harga, tentu saja Xiaomi Indonesia memiliki smart TV murah meriah. Mulai dari Rp 1 jutaan untuk ukuran 32 inci. Ada juga smart TV dengan ukuran 43 inci hanya dengan harga Rp 2 jutaan.
Sejumlah smart TV terbaru dari Xiaomi Indonesia ini juga sudah menggunakan sistem operasi Google TV. Sedangkan versi yang lebih lawas menggunakan Android TV.
Namun lebih jelasnya, simak dalam daftar harga Smart TV Xiaomi yang resmi masuk ke pasar Indonesia untuk bulan April 2024.
Daftar Harga Smart TV Xiaomi April 2024
Berikut ini daftar harga HP smart TV Xiaomi yang dirangkum Suara.com untuk April 2024:
Baca Juga: Daftar Harga Laptop Axioo April 2024, Lengkap Pongo hingga MyBook
- Xiaomi TV A 32" Rp 1.799.000
- Xiaomi TV A Pro 32" Rp 1.999.000
- Xiaomi TV A FHD 43" Rp 2.899.000
- Xiaomi TV A Pro 43" Rp 3.599.000
- Xiaomi TV A 55" Rp 5.399.000
- Xiaomi TV A Pro 55" Rp 5.799.000
- Xiaomi TV A Pro 65" Rp 7.699.000
Itulah daftar harga smart TV Xiaomi yang resmi hadir untuk April 2024. Ingat harga di atas bisa berubah-ubah sewaktu-waktu.