Suara.com - Nama selebgram Una Dembler menjadi perbincangan usai dirinya meludahi warga Singapura di konser Bruno Mars. Menuai kritik pedas, berikut ini ulasan profil Una Dembler.
Video TikTok seorang pengguna belum lama ini viral di aplikasi tersebut. Dalam video, terlihat selebgram asal Indonesia, Una Dembler sedang adu mulut dengan seorang warga Singapura di antrian menuju konser Bruno Mars.
Dalam video, Una Dembler terlihat mengamuk usai dirinya dituding memotong antrian di konser tersebut. Selebgram sahabat Rachel Vennya ini mengaku jika dirinya tidak mengetahui antrian panjang di lokasi ini.
Ia pun menuding warga Singapura tersebut tidak menegurnya dengan baik namun terus melempari nasi ke arah tubuhnya. Perdebatan panas ini berakhir dengan Una Dembler yang meludahi gadis asal Singapura tersebut.
Baca Juga: Digelar di Singapura, FHA-Food & Beverage Targetkan 60.000 Pengunjung
Usai aksinya viral di TikTok, Una Dembler menuai kritik pedas dari netizen. Banyak yang menyayangkan aksi turis asal Indonesia ini ketika berkunjung ke Singapura. Menjadi perbincangan hangat, berikut ulasan lengkap mengenai profil Una Dembler.
Profil Una Dembler
Una Dembler lahir di Yogyakarta pada tanggal 25 September 2000. Dirinya lahir dengan nama asli Arjuna Dembler Septian Wibawa. Secara terang-terangan, Una mengakui jika dirinya adalah seorang transpuan.
Di akun Instagram miliknya @unadembler, selebgram ini sudah mengumpulkan total 200 ribu pengikut. Usai viral, unggahan terakhirnya di Instagram bahkan sudah mengumpulkan ribuan komentar dan hujatan dari netizen.
Sedangkan akun TikTok miliknya sudah memiliki 157 ribu pengikut. Video terakhir yang ia unggah sudah ditonton lebih dari 1 juta kali dan juga menuai hujatan dari netizen.
Baca Juga: Waspada! Penyakit Flu Singapura Berpotensi Makin Menular Saat Momen Mudik Lebaran 2024
Di media sosial miliknya ini, Una Dembler kerap menunjukan berbagai konten terkait makanan hingga fashion. Dirinya pun sering membagikan keakraban dengan Azizah Salsha hingga Rachel Vennya.
Itu tadi ulasan profil Una Dembler. Setelah aksinya meludahi warga Singapura viral, Una Dembler menuai berbagai kritik hingga membuatnya harus memberi klarifikasi melalui akun Instagram miliknya.