Suara.com - Pengguna dapat menghapus pengikut atau followers di Instagram karena alasan tertentu.
Di aplikasi Instagram, pengguna dapat menghapus followers tanpa memblokirnya terlebih dahulu. Namun jika pengguna menggunakan situs web Instagram, maka pengguna harus memblokirnya dan membuka blokir lagi akun tersebut.
Biasanya, pengguna menghapus followers Instagram karena adanya ghost followers atau pengikut gaib. Ini adalah istilah untuk pengikut yang tidak aktif atau tidak berinteraksi dengan pengguna. Berikut ini cara hapus followers di Instagram:
Cara menghilangkan followers di Instagram
Baca Juga: Tak Mau Ketahuan Aktif? Ini Cara Mematikan Status Online di Instagram
- Buka aplikasi Instagram di iOS atau Android, kemudian masuk ke dalam akun.
- Ketuk ikon profil di sudut kanan bawah.
- Ketuk Followers untuk melihat daftar pengikut.
- Untuk menemukan akun pengikut yang ingin dihapus, gulir daftar Followers sampai pengguna menemukannya atau masukkan nama akun orang tersebut di kolom pencarian di bagian atas.
- Ketuk Remove di sebelah nama pengikut yang ingin dihapus.
- Klik Remove lagi untuk mengonfirmasi bahwa pengguna ingin menghapus pengikut.
- Jika pengguna ingin menghapus pengikut lainnya, cukup ulangi langkah-langkah di atas.
Pengguna sebaiknya menghindari menggunakan aplikasi pihak ketiga karena aplikasi tersebut sebagian besar melanggar kebijakan platform API Instagram.
Selain itu, ada kemungkinan bahwa aplikasi pihak ketiga sudah ketinggalan zaman atau menipu pengguna.
Meskipun cara di atas memakan lebih banyak waktu, tetapi pengguna harus mengedepankan keamanan akun. Itulah yang dapat pengguna lakukan untuk menghapus followers di Instagram.