Suara.com - VPN atau jaringan pribadi virtual merupakan cara terbaik untuk melindungi data pengguna saat menjelajahi internet karena VPN mengalihkan pengguna ke jaringan dan alamat IP yang berbeda.
Biasanya digunakan di PC, namun faktanya pengguna juga bisa memakainya di iPhone. Saat iOS 15 diluncurkan, Apple juga memperkenalkan fitur bernama Private Relay, yang dapat digunakan bersama VPN untuk meningkatkan keamanan web lebih besar lagi.
Berikut ini cara menggunakan VPN di iPhone atau iPad:
1. Gunakan aplikasi pihak ketiga
Baca Juga: Peluncuran iPad 2024 Diprediksi Alami Penundaan, Mundur ke Mei?
Cara termudah untuk mengatur VPN di iPhone adalah dengan mengunduh aplikasi VPN yang andal dari App Store. Ada banyak aplikasi VPN terkenal, antara lain CyberGhost, ExpressVPN, NordVPN, IPVanish VPN, dan VPN by Private Internet Access.
- Untuk mengunduh salah satunya, cukup buka App Store, ketuk Search, lalu ketikkan nama aplikasi ke dalam bilah pencarian.
- Pilih aplikasi setelah muncul, lalu ketuk Get.
- Setelah diunduh, luncurkan aplikasi dan ketuk Allow ketika pengguna diminta memberikan izin untuk menambahkan konfigurasi VPN ke iPhone.
- Siapkan aplikasi seperti yang diinstruksikan oleh petunjuk di layar. Dalam banyak kasus, pengguna cukup mengetuk tombol Connect dan terhubung langsung ke VPN.
2. Cara mengkonfigurasi VPN tempat kerja atau pribadi
Jika VPN yang ingin pengguna sambungkan tidak memiliki aplikasinya sendiri, pengguna masih dapat mengaturnya dan menyambungkannya di iPhone. Cukup buka Settings > General > VPN > Add VPN Configuration.
Setelah pengguna berada di layar Add Configuration, pengguna perlu memasukkan berbagai informasi untuk terhubung ke VPN. Ini termasuk memilih jenis VPN yang digunakan, serta memasukkan informasi deskripsi, server, dan ID jarak jauh.
Itulah yang dapat pengguna lakukan untuk menggunakan VPN di iPhone atau iPad.
Baca Juga: Cara Mematikan Tanda Terima Telah Dibaca di iPhone