Suara.com - Beberapa rumor yang beredar menyebut bahwa BOE kemungkinan akan kembali menjadi pemasok layar iPhone SE 4. Perangkat tersebut dipercaya akan dirilis di tahun 2025.
Menurut rumor, iPhone SE 4 akan menggunakan layar OLED berukuran 6,1 inci. Samsung di sisi lain, memutuskan untuk tidak lagi menjadi pemasok layar karena harga yang ditawarkan Apple lebih rendah.
Dilansir dari GSM Arena, Samsung menjual satu unit layar OLED berukuran 6,1 inci ke Apple dengan harga 30 dolar AS atau setara dengan Rp 475 ribu.
Sedangkan Apple ingin mendapatkan satu unit layar OLED yang dijual 25 dolar AS atau setara dengan Rp 396 ribu. hal ini yang kemudian membuat Apple sepakat menjadikan BOE sebagai pemasok layarnya.
Baca Juga: Update Baru Hadir ke Samsung Galaxy S24, Bawa Peningkatan Fitur Kamera
Di akhir perundingan, BOE dan Tianma sempat dipertimbangkan sebagai pemasok layar Apple untuk iPhone SE 4. Namun, keputusan terakhir menjadikan BOE sebagai pemasok utama untuk perangkat anyar Apple ini.
Sesuai dengan laporan sebelumnya, seri SE terbaru dari Apple ini dipastikan akan rilis di tahun 2025 mendatang usai sempat rehat selama beberapa tahun lalu.
Apple membawa perubahan besar pada perangkat barunya yaitu iPhone SE 4. Perangkat ini nantinya menggunakan layar yang lebih lega jika dibandingkan dengan pendahulunya yang hanya membawa ukuran 4,7 inci.
Bocoran lain menyebut jika perangkat ini akan menggunakan tampilan Dynamic Island yang membuat iPhone SE 4 memiliki kemiripan dengan iPhone 15. Sayangnya, perlu menanti hingga Apple secara resmi merilis iPhone SE 4 ke pasar global.
Baca Juga: Spesifikasi Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024: Bawa Chip Exynos dan Layar 10 Inci