Pekan Pertama FFWS SEA 2024 Spring, RRQ Kazu Indonesia di Posisi Teratas dan Dewa United Apollo Paling Buncit

Dythia Novianty Suara.Com
Selasa, 26 Maret 2024 | 09:42 WIB
Pekan Pertama FFWS SEA 2024 Spring, RRQ Kazu Indonesia di Posisi Teratas dan Dewa United Apollo Paling Buncit
FFWS SEA 2024 Spring Week 1. [Garena]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pekan pertama Free Fire World Series (FFWS) Southeast Asia (SEA) 2024 Spring yang berlangsung pada 22-24 maret 2024 sepenuhnya menjadi milik Thailand usai semua perwakilannya berhasil menduduki peringkat 5 teratas klasemen.

Buriram United Esports menjadi penguasa klasemen sementara dengan 244 poin, unggul 49 poin dari pesaing terdekat mereka Reverse Red di peringkat kedua dengan 195 poin.

Dominasi Thailand terlihat dari perolehan Booyah mereka di pekan pertama.

Dari 18 round pertandingan selama 3 hari, 13 Booyah didapatkan oleh tim Thailand.

Buriram United Esports, Reverse Red, CGGG, dan Stalwart Esports mengoleksi masing-masing 3 Booyah, sedangkan Attack All Around 1 Booyah.

Sisa 5 Booyah didapatkan oleh RRQ Kazu (2) dan Indostars (1) dari Indonesia, serta WAG (1) dan P Esports (1) dari Vietnam.

RRQ Kazu di FFWS SEA 2024 Spring Week 1. [Garena]
RRQ Kazu di FFWS SEA 2024 Spring Week 1. [Garena]

Buriram United Esports yang juga berstatus sebagai juara FFWS Thailand 2024 tidak hanya unggul soal poin placement (99) tetapi juga dari sisi poin eliminasi yang jumlahnya mencapai 145 poin dari dua hari pertandingan di pekan pertama.

Perolehan eliminasi mereka merupakan yang terbanyak di antara semua tim FFWS SEA 2024 Spring.

Reverse Red di peringkat dua sekalipun masih terpaut 20 poin eliminasi dibandingkan Buriram United Esports dari segi eliminasi.

Baca Juga: Peluang Tim Indonesia di Grand Finals FFWS SEA 2024 Spring

Dari 5 tim Indonesia yang berpartisipasi, RRQ Kazu menjadi tim paling moncer dengan 166 poin di posisi ke-6.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI