Dikonfirmasi, Infinix GT 20 Pro Andalkan RAM 12 GB dan Fast Charging 45 W

Sabtu, 23 Maret 2024 | 11:41 WIB
Dikonfirmasi, Infinix GT 20 Pro Andalkan RAM 12 GB dan Fast Charging 45 W
Infinix GT 10 Pro, generasi sebelum Infinix GT 20 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Infinix GT 20 Pro telah muncul di platform benchmark Geekbench dan laman sertifikasi TKDN pada awal Maret 2024. HP Infinix teranyar itu baru-baru ini terlihat pada situs sertifikasi FCC di Amerika Serikat.

Lembaga sertifikasi resmi AS mengonfirmasi sebagian spesifikasi Infinix GT 20 Pro. Perlu diketahui, smartphone terdaftar di Federal Communications Commission (FCC) dengan membawa nomor model X6871.

Deskripsi pada FCC menyebutkan bahwa perangkat memiliki pengisi daya alias charger berkode U450XSB. Charger mempunyai output daya sebesar 15 W (5V/3A) dan 45 W (11V/4.1A). Itu mengindikasikan adanya dukungan fast charging hingga 44 W.

Smartphone yang terdaftar di FCC menawarkan RAM 12 GB dan mengemas penyimpanan internal 256 GB. Terkait penampilan, skema desain panel belakang hampir mirip dengan Infinix GT 10 Pro. Pengaturan tiga kamera dan modulnya mengingatkan kita pada generasi pendahulu. Namun, bagian yang paling menonjol adalah strip setengah lingkaran yang dibagi menjadi dua bagian.

Baca Juga: iQOO Z9 Turbo Siap Debut, Bawa Chipset Kencang Snapdragon 8s Gen 3

Itu kemungkinan merupakan cutting untuk pencahayaan LED. Desain seperti itu membuat Infinix GT 20 Pro masih mempertahankan DNA HP gaming. Perusahaan diyakini tetap mengandalkan desain mecha cyber seperti Infinix GT 10 Pro.

Infinix GT 20 Pro lolos sertifikasi resmi. (FCC)
Infinix GT 20 Pro lolos sertifikasi resmi. (FCC)

Dikutip dari Gizmochina, smartphone ini mendukung 5G dan Wi-Fi 6 802.11 a/n/ac/ax. Infinix GT 20 Pro terdaftar pada beberapa platform serta beberapa lembaga resmi yaitu FCC (Amerika Serikat), TKDN (Indonesia), BIS (India), Geekbench, TUV, Bluetooth SIG, dan Google Play Console.

Soal dapur pacu, platform Geekbench mengonfirmasi adanya chipset MediaTek Dimensity 8200. Laporan sebelum ini mengungkap bahwa ponsel telah terlihat di Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (Ditjen SDPPI). Laman SDPPI menyebutkan bahwa X6871 adalah Infinix GT 20 Pro.

Selain itu, Infinix juga mendaftarkan TWS, laptop, dan smartphone anyar pada situs terkait. Infinix GT 20 Pro diharapkan hadir dalam dua versi memori yaitu 8GB/256GB dan 12GB/256GB.

Baca Juga: Jadi Flagship Killer, Redmi Note 13 Turbo Diprediksi Andalkan Chipset Anyar Qualcomm

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI