iQOO Z9 Resmi, HP Dimensity 7200 Harga Rp 3 Jutaan

Dicky Prastya Suara.Com
Selasa, 12 Maret 2024 | 17:37 WIB
iQOO Z9 Resmi, HP Dimensity 7200 Harga Rp 3 Jutaan
iQOO Z9. [iQOO India]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - iQOO Z9 resmi diluncurkan ke pasar India. Ini adalah HP iQOO baru yang dijual dengan harga mulai Rp 3 jutaan.

iQOO Z9 sejatinya menjadi penerus dari iQOO Z7 dan iQOO Z7s yang dirilis tahun 2023 kemarin. Namun banyak perbedaan di dua ponsel itu, mulai dari spesifikasi hingga desainnya.

Berikut fitur, spesifikasi, dan harga iQOO Z9 yang resmi dirilis, dikutip dari Gizmochina, Selasa (12/3/2024).

Spesifikasi iQOO Z9

iQOO Z9 mengusung desain bingkai datar dengan modul kamera persegi layaknya smartphone kelas mid-range lain. Bodinya memiliki IP54 untuk tahan percikan air dan debu.

Baca Juga: iQOO Siapkan Tablet Baru, Bawa Chipset Flagship MediaTek

iQOO Z9 mengusung layar jenis AMOLED berukuran 6,67 inci, resolusi FHD+ 2400 x 1080 piksel, refresh rate 120Hz, touch sampling rate 1200Hz, kerapatan piksel 394 ppi, dan kecerahan puncak 1800 nits.

Ada dua kamera belakang yang mencakup lensa utama Sony IMX882 50MP dengan fitur OIS dan sensor depth 2MP. Sedangkan di bagian depannya ada kamera selfie beresolusi 16MP.

Untuk performa ada prosesor MediaTek Dimensity 7200 yang dipasangkan dengan RAM LPDDR4x dan UFS 2.2. Lalu sistem operasinya Funtouch OS 14 berbasis Android 14.

Baterai iQOO Z9 berkapasitas 5.000mAh dengan charger 44W. Fitur lainnya yakni dual SIM, 5G< Wifi 6, slot Micro SD, dual speaker, USB-C, dan sensor sidik jari dalam layar.

Harga iQOO Z9

  • 8GB + 128GB = 19.999 Rupee atau Rp 3,7 juta
  • 8GB + 256GB = 21.999 Rupee atau Rp 4,1 juta

iQOO Z9 tersedia dalam varian warna Brushed Green atau Graphene Blue. Namun tidak ada informasi apakah ponsel ini juga hadir ke pasar Indonesia atau tidak.

Baca Juga: Dikonfirmasi, Varian Memori iQOO Z9 Terungkap ke Publik

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI