5 Hero Mage yang Bisa Counter Franco di Mobile Legends, Dijamin Efektif

Senin, 11 Maret 2024 | 16:43 WIB
5 Hero Mage yang Bisa Counter Franco di Mobile Legends, Dijamin Efektif
Hero Franco di Mobile Legends. (Moonton Games)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Franco merupakan salah hero inisiator mematikan di Mobile Legends. Berikut terdapat beberapa rekomendasi Mage mematikan untuk counter Franco secara efektif.

Berdasarkan statistik in-game, Franco masuk dalam daftar 7 besar hero paling populer. Meski ia merupakan tier A, namun Franco masih mampu bersaing di Roamer tier SS semacam Tigreal dan Diggie.

Kombinasi Iron Hook dan ultimate Bloody Hunt sangat efektif untuk menculik hero lawan. Franco bahkan cocok untuk dikombo dengan sebagian besar hero lain di Land of Dawn.

Walau mempunyai skill menyebalkan, Franco juga memiliki kelemahan. Ia tak berdaya apabila melawan deretan hero Mage ini. Berikut 5 hero Mage yang bisa counter Franco di Mobile Legends:

Baca Juga: Bukan Claude, Ini Hero Marksman Paling Populer di Rank Mythic Mobile Legends

1. Valir

Hero Mobile Legends - Valir. [Moonton]
Hero Mobile Legends - Valir. [Moonton]

Valir merupakan natural counter bagi Franco. Sebagai informasi, damage Valir bakal meningkat apabila stack api miliknya makin besar.

Selain itu, musuh juga terkena efek CC milik Valir apabila terlalu lama berada di area yang sama. Kombo skill milik Valir bakal menguras darah Franco secara perlahan.

2. Aurora

Aurora Revamp Mobile Legends. (Moonton Games)
Aurora Revamp Mobile Legends. (Moonton Games)

Usai menerima Revamp, Aurora menjadi Mage yang bisa menumbangkan Franco dalam sekejap. Spam skill satu milik Aurora auto merepotkan pengguna Franco.

Baca Juga: 7 Hero Roamer Terkuat, Kekuatannya Cepat Buat Push Rank

Selain itu, kombo skill dua, Ultimate, dan skill satu dapat membekukan Franco dalam sekejap.

Meski Aurora bisa terkena Hook, namun skill pasif berupa Winter Truncheon gratis membuat Aurora mampu selamat.

3. Nana

Season Skin - Nana. (Moonton Games)
Season Skin - Nana. (Moonton Games)

Kalian harus memperhatikan timing dan positioning jika menggunakan Nana untuk melawan Franco. Berkat efek pasif-nya, Nana masih bisa berlari apabila terkena ultimate Franco.

Hero Tank ini bakal kesulitan untuk mendekati core lawan mengingat Nana dapat melakukan zoning. Molina Smooch serta ultimate Molina Blitz auto menumbangkan Franco dalam sekejap.

4. Esmeralda

Hero Esmeralda di Mobile Legends. [Moonton]
Hero Esmeralda di Mobile Legends. [Moonton]

Esmeralda merupakan hybrid Mage/Tank yang mempunyai darah tebal. Ia memiliki durabilitas tinggi meski terkena Iron Hook sekalipun.

Hero ini menghasilkan Magic Power tinggi serta Physical Damage besar untuk mencicil HP hero Franco.

Franco cukup lemah menghadapi hero dengan Magic Damage. Pengurangan shield dari Esmeralda sangat efektif dalam menumbangkannya.

5. Kagura

Hero kagura di Mobile Legends. (Moonton Games)
Hero kagura di Mobile Legends. (Moonton Games)

Pergerakan lincah Kagura bakal menyulitkan Franco dalam melepas Iron Hook. Kagura juga dapat memberikan efek slow serta damage dari skill satu dan duanya.

Burst damage dan efek CC pada ultimate milik Kagura mampu menumbangkan Franco dengan cepat. Itulah tadi deretan hero Mage yang mampu counter Franco di Mobile Legends, jangan sampai lupa ya!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI