Suara.com - Kagura adalah salah seorang penyihir handal yang kerap jadi hero pilihan di Mobile Legends.
Kagura memiliki kemampuan menghasilkan kerusakan magis besar yang bisa menghancurkan lawan dalam waktu singkat, dengan payung ikoniknya.
Tidak hanya itu, Kagura memiliki beberapa skin memukau yang tidak hanya menunjukkan kekuatannya, tapi juga menambah kesan estetik dan mempesona di dalam serangannya.
Menariknya, kamu tidak perlu meluangkan waktu ekstra untuk farming dalam menghasilkan damage yang besar.
Baca Juga: 6 Hero Mobile Legends Paling Banyak Digunakan saat Push Rank, Lebih Populer dari Dyrroth?
Namun, buka berarti tidak membutuhkan strategi jitu untuk dapat menguasai setiap serangan yang datang.
Sebagai pengguna Kagura, kamu harus mengetahui deretan skin Kagura yang mempesona, tapi mematikan, berikut daftarnya:
1. Cherry Witch
Skin berkategori Special yang bisa dibeli seharga 749 Diamond.
Skin Kagura satu ini tampak sangat cantik seperti gadis Jepang dengan mengenakan kimono dan payung yang digunakan didominasi oleh warna merah.
Baca Juga: Jangan Takut Lawan Barats! Pilih 5 Hero Tangguh di Mobile Legends Ini
Sedangkan Kagura tampil dengan rambut panjang berwarna putih, dimana terdapat ita merah di bagian belakangnya.
Tampaknya, skin ini melambangkan Kagura sebagai seorang penyihir bunga yang anggun.
Untuk efek skinnya mengeluarkan efek berwarna merah.
Pada skin ini ia tampil seperti seorang gadis Jepang yang mengenakan kimono.
Terlihat juga ia membawa payung yang berwarna merah dan pakaian yang di dominasi warna ungu, putih, dan merah.
2. Soryu Maiden
Skin epic limited yang dimiliki oleh Kagura Mobile Legends ini bisa di dapatkan melalui event tertentu saja.
Pada skin ini kagura seperti tampil berbeda dari skin yang lainnya.
Pada soryu maiden Kagura tampil seperti seorang dayang dari sebuah samudera.
Pakaiannya di dominasi oleh warna tosca semakin membuatnya terlihat cantik.
Skin ini juga memiliki efek yang begitu keren, bahkan ketika menggunakan Ultimatenya dalam sebuah pertempuran, akan mengeluarkan Naga Air.
Jika beruntun, cukup memiliki skin ini, persiapkan diri untuk merasakan kekuatan dan estetika yang benar-benar memukau.
3. Onmyouji
Skin ini langsung menjadi milik kalian sejurus setelah pembelian hero Kagura.
Tak hanya menambah keindahan visual tetapi juga menggambarkan esensi Kagura dari masa ke masa.
Sebagai perempuan yang dianugerahi kekuatan Onmyouji, ia mampu mengendalikan kekuatannya untuk menghadapi berbagai entitas jahat, termasuk Oni.
Kelebihan lain dari skin ini adalah keterjangkauannya.
Cukup dengan 32,000 BP, kalian sudah dapat memilikinya.
4. Flower Season
Skin ini berkategori Normal yang bisa dimiliki dengan membelinya seharga 299 Diamond.
Karena berstatus skin Normal, sehingga skin ini tidak mengalami perubahan yang terlalu signifikan.
Hanya saja tampilannya terlihat lebih anggun dan didominasi oleh warna hijau, layaknya seperti tema musim bunga.
Sementara itu, untuk efek skinnya masih terlihat sama seperti hero aslinya.
5. Water Lily
Memiliki penampilan yang sangat anggun dengan gaun, serta payung dengan bentuk bunga yang cukup besar.
Skin ini membawa tema Lotus, tampilan mewah yang memang ada dari wajah hingga seluruh tubuh Kagura ini.
Punya efek serangan yang spesial dalam menyerang musuhnya, kekuatan Lotus yang juga kuat untuk menetralkan efek jahat.
Itulah kelima skin Kagura yang membuatnya semakin tampil mempesona.