Pencipta Dragon Ball Meninggal Dunia, RIP Legend Menggema di X

Jum'at, 08 Maret 2024 | 15:25 WIB
Pencipta Dragon Ball Meninggal Dunia, RIP Legend Menggema di X
Pencipta Dragon Ball, Akira Toriyama. (Instagram @akira.toriyama)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabar mengenai pencipta Dragon Ball, Akira Toriyama, meninggal dunia memancing duka cita di media sosial. Berbagai hashtag terutama 'RIP Legend' menggema di X.

Sebagai informasi, Akira Toriyama merupakan seniman manga yang menciptakan serial Dr. Slump dan Dragon Ball. Laman resmi Dragon Ball mengunggah pernyataan resmi pada Jumat (08/03/2024) bahwa sang mangaka penciptanya meninggal dunia.

Berdasarkan pengumuman tertulis di laman resmi Dragon Ball, Akira Toriyama telah meninggal dunia pada 1 Maret 2024. Pemakaman Akira Toriyama dihadiri oleh sejumlah keluarga dekat pada awal Maret lalu.

Akira Toriyama meninggal dunia pada usia 68 tahun karena menderita pembekuan darah di otak. Dikutip dari Japan Times dan BBC, Akira Toriyama memulai debutnya pada 1978 dengan Wonder Island.

Baca Juga: Ulasan Anime Yamada-kun to Lv999 no Koi wo Suru: Susahnya Punya Pacar Gamer

Ia lantas menghasilkan banyak karya populer seperti Dr Slump dan Dragon Ball untuk buku komik Weekly Shonen Jump. Secara khusus, Dragon Ball yang mulai serialisasi pada tahun 1984, menjadi fenomena internasional dan telah diadaptasi menjadi film animasi dan live-action.

Dragon Ball, salah satu karya Akira Toriyama. (Instagram @akira.toriyama)
Dragon Ball, salah satu karya Akira Toriyama. (Instagram @akira.toriyama)

Dalam wawancara tahun 2013 dengan surat kabar Jepang Asahi, Toriyama mengatakan dia tidak tahu bagaimana Dragon Ball menjadi begitu populer di seluruh dunia. Dia menggambarkan serial tersebut sebagai sebuah keajaiban.

"Ini mengingat bagaimana serial tersebut membantu seseorang seperti saya yang memiliki kepribadian unik dan sulit melakukan pekerjaan dengan baik dan diterima oleh masyarakat," kata Toriyama beberapa waktu lalu.

Postingan di laman resmi Dragon Ball mengungkapkan kesedihan dan penyesalan atas meninggalnya Toriyama yang tiba-tiba. Mereka mengatakan bahwa dia "dengan penuh semangat mengerjakan banyak proyek" dan "masih banyak lagi yang ingin dia capai".

Pantauan melalui Trends24.in, sejumlah topik serta hashtag seperti RIP Legends, Akira Toriyama, Dr Slump, dan Dragon Ball langsung trending di X pada Jumat (08/03/2024).

Baca Juga: Estafet Perjuangannya Inspiratif! 3 Alasan Kamu Harus Nonton Anime Jojo's Bizarre Adventure

Sejumlah netizen mengungkap duka cita mendalam karena telah kehilangan sosok pencipta karakter legendaris yang menemani masa kecil mereka. RIP Legends dicuitkan puluhan ribu kali sementara Dragon Ball dibahas lebih dari 1 juta cuitan.

"Karya Toriyama berdampak besar pada industri anime dan menginspirasi seniman lain. Karakter ciptaannya menemani masa kecil ratusan juta orang. 68 tahun masih terlalu dini dan hal terburuknya adalah dia masih memiliki banyak hal yang ingin dia lakukan. RIP Legend," tulis @S**l_S**rmOP.

"Menangis saat aku melihat karya yang sedang dia selesaikan di media sosialnya. Hanya ucapan terima kasih yang bisa saya sampaikan. Terima kasih Toriyama," ungkap @ben**in*er.

"RIP Legend. Terima kasih telah membuat masa kecilku luar biasa," cuit @9G**.

"DBZ adalah anime paling keren di masa kecilku. Begitu banyak kenangan di sekitarnya dan saya sangat bersyukur untuk itu. Selamat jalan Akira Toriyama, semoga Anda dapat beristirahat dengan tenang," komentar @vi**km**mu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI