Realme 12+ 5G Punya Fitur Layar Anti Air, Begini Cara Kerjanya

Dicky Prastya Suara.Com
Kamis, 07 Maret 2024 | 20:54 WIB
Realme 12+ 5G Punya Fitur Layar Anti Air, Begini Cara Kerjanya
Realme 12 Plus 5G diluncurkan ke Indonesia, Kamis (29/2/2024). [Suara.com/Dicky Prastya]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Realme 12 Plus 5G baru saja diluncurkan ke Indonesia. Ponsel ini dirilis bareng sang kakak, Realme 12 Pro Plus 5G.

Salah satu fitur menarik dari Realme 12+ 5G ini adalah Rainwater Smart Touch. Sesuai namanya, fitur ini memungkinkan layar HP Realme terbaru itu tetap bisa mengoperasikan layar walau jari dalam keadaan basah.

"Smartphone ini secara cerdas dapat membedakan apakah input yang terdeteksi pada layar berasal dari tetesan air atau jari yang basah," kata Realme Indonesia, dalam siaran pers, Kamis (7/3/2024).

Fitur Rainwater Smart Touch di Realme 12+ 5G ini menggunakan data pemindaian layar (scan). Jika layar terdeteksi basah, sebuah algoritma akan diaktifkan untuk mengganggu respons sentuhan dalam menghentikan sentuhan yang tidak diinginkan.

Baca Juga: Bawa Dimensity 6100 Plus, Segini Skor AnTuTu Realme 12

"Algoritma khusus juga digunakan untuk mengurangi efek air pada jari yang basah, sehingga meningkatkan pengalaman pengguna secara keseluruhan melalui akurasi input sentuhan yang lebih baik," papar Realme.

Selain itu, Realme 12+ 5G juga sudah mendapatkan sertifikasi IP54 untuk tahan percikan air serta debu. IP54 menandakan tingkat perlindungan benda padat "5" dan tingkat perlindungan cairan "4" yang berarti benda padat dengan diameter 1,0 milimeter.

"Termasuk partikel halus dan butiran debu tidak dapat masuk ke dalam perangkat," ungkap Realme.

Perlindungan Cairan juga mengindikasikan bahwa perangkat ini dapat menahan percikan air dari segala arah. Dengan demikian, Realme 12+ 5G bisa tetap menyala apabila kalian sedang kehujanan.

Meski demikian, fitur rating IP54 berbeda dengan IP68 yang benar-benar tahan air dan debu. Jadi kalian jangan coba-coba mencemplungkan Realme 12+ 5G ke dalam kolam atau bak karena ponsel itu hanya tahan percikan air.

Baca Juga: Rilis Akhir Maret 2024, Teaser Resmi Realme Narzo 70 Pro Akhirnya Beredar

Harga Realme 12+ 5G di Indonesia dijual Rp 4.199.000 dengan opsi RAM 8GB dan ROM 256GB. Ponsel ini tersedia dalam varian warna Pioneer Green dan Navigator Beige.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI