Kemudian, untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat, LG menghelat tantangan melalui layanan social media bertajuk #MasakPintarLG.
Kegiatan ini didesain sebagai tantangan yang mengajak peserta membuat ulang resep masakan dengan meminimalisir bahan makanan terbuang.
Untuk mengedukasi masyarakat tentang pengelolaan makanan dengan bijak, LG pun menghelat Better Life Festival.
Sesi lokakarya sepanjang dua hari ini akan hadir di Chillax Sudirman pada 20-21 April 2024.
Melalui workshop ini, generasi muda akan mendapatkan pemahaman dan kesempatan merasakan pengalaman yang lebih peduli tentang food waste dan gaya hidup berkelanjutan.
![PT LG Electronics Indonesia menggelar kampanye “Better life for all” hingga Mei 2024, di Jakarta, Rabu (6/3/2024) . [Suara.com/Dythia Novianty]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/03/06/89365-kampanye-better-life-for-all.jpg)
LG akan menutup kampanye ini dengan kegiatan distribusi makanan pada kelompok masyarakat yang membutuhkan.
Hal ini dilakukan bersama FoodCycle Indonesia dan bantuan dari sukarelawan Gen Z.
"Kami harap, tindakan kecil ini dapat menciptakan dampak lebih besar di Indonesia. Karena kami percaya bahwa perlahan-lahan, pada akhirnya akan membawa kehidupan yang lebih baik untuk semua," tutup Lee Taejin.