Suara.com - Pengguna dapat membuat akun Xbox di konsol Xbox atau situs Xbox dengan mudah. Pada dasarnya, akun adalah kebutuhan untuk bermain video game di konsol Xbox.
Keanggotaan online gratis ini melacak kemajuan game Xbox yang dimainkan dan memungkinkan pengguna terhubung dengan sesama player serta mencadangkan semua data ke cloud untuk digunakan di perangkat lain.
Jika pengguna baru saja membeli konsol Xbox pertama, pengguna secara otomatis dipandu melalui proses pembuatan akun selama penyiapan.
Untuk menambahkan akun ke Xbox yang sudah disiapkan, ikuti langkah-langkah berikut ini:
Baca Juga: Cara Melihat Riwayat Incognito di Android, Memang Bisa?
- Tekan tombol logo Xbox pada pengontrol Xbox untuk membuka opsi Guide.
- Gulir ke Sign in panel.
- Di Xbox Series X atau S, pilih Add or switch.
- Sorot Add new dan tekan A pada pengontrol.
- Keyboard secara otomatis akan muncul di layar. Tekan B pada pengontrol untuk menghilangkannya.
- Sorot Get a new email dan tekan A untuk memulai proses pembuatan akun.
Cara membuat akun Xbox di Web
Selain membuat akun Xbox di konsol Xbox, pengguna juga dapat membuat dan mengelola akun di situs resmi Xbox.
Metode ini bisa lebih mudah karena dapat memasukkan informasi dengan keyboard dan mouse di komputer, alih-alih dengan pengontrol Xbox.
- Buka browser web dan kunjungi situs web resmi Xbox.
- Klik ikon profil kosong di pojok kanan atas.
- Pilih Create one.
- Masukkan alamat email.
- Klik Next.
- Masukkan password.
- Masukkan nama pengguna.
- Klik Next.
- Lengkapi bagian negara atau wilayah dari menu yang muncul dan masukkan tanggal lahir.
- Klik Next.
- Pengguna akan dikirimi email konfirmasi ke alamat email yang dimasukkan. Ketik kode dan klik Next.
- Lengkapi pertanyaan keamanan dan klik Next.
- Klik I Accept. Akun Xbox sekarang akan dibuat dan pengguna akan secara otomatis masuk ke situs web.
Pengguna juga dapat menggunakan informasi masuk akun Xbox untuk masuk ke konsol Xbox dan aplikasi Xbox mana pun.
Baca Juga: Cara Cek Spesifikasi HP Android, Cuma Butuh 1 Menit