Suara.com - Tangkapan layar mengenai komentar kocak "baterai HP 16 persen" dari Mahfud MD viral di media sosial. Berikut terdapat penjelasan terkait cara hemat daya ponsel Android.
Mantan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Republik Indonesia ini mengunggah salah satu video menyesatkan hasil editan tangan jahil. Mahfud MD menjelaskan bahwa video hoaks itu adalah postingan lama yang diedit kembali.
"Anda lihat video ini. Tangan jahil mengedit dan memviralkan statement saya yang membela KPU sudah bekerja dengan benar. Padahal ini video lama, pernyataan saya pada Pemilu 2019 yang digabungkan dengan gambar-gambar baru," tulis Mahfud MD pada Senin (26/04/2023).
Meski postingan cukup serius, namun tanggapan Mahfud MD sangat santai di kolom komentar. Hasil hitung suara (data masuk 77.92 persen) dari KPU hingga awal Maret menampilkan perolehan Ganjar-Mahfud sebesar 16,68 persen.
Perolehan itu tak jauh berbeda dari data Quick Count yang berkisar 16-17 persen. Netizen lantas menyindir bahwa perolehan suara capres-cawapres nomor urut tiga seperti kapasitas baterai saat perlu diisi daya. Sebagian netizen menyeletuk bahwa 16 persen adalah suara untuk Mahfud MD sementara sisanya untuk Ganjar.

"Yang 16 persen itu suaranya Pak Mahfud nggak sih?" tanya netizen. Tak disangka, Mahfud MD justru memberikan respons kocak. "(Itu 16 persen) Baterai di HP saya," tulis akun TikTok resmi milik Mahfud MD (@mohmahfudmdofficial).
Tangkapan layar mengenai komentar kocak Mahfud MD lantas viral di X dan Instagram. Selain itu, Mahfud MD juga memberikan komentar bertuliskan "Menyala abangkuh" sehingga membuat netizen terhibur.
Bicara soal kapasitas baterai tinggal 16 persen, ada baiknya pengguna Android mengetahui terkait cara menghemat daya pada ponsel. Berikut cara menghemat daya ponsel Android:
1. Hidupkan Power Saving Mode
Baca Juga: Viral! Bahasa Tubuh AHY Saat Dipanggil Jokowi dari Dalam Mobil Jadi Sorotan
Apabila baterai tinggal belasan persen, kalian perlu menghidupkan Power Saving Mode atau Battery Saver.