Suara.com - Berbeda dari seri sebelumnya dari keluarga Apple, iPhone 16 membawa perubahan yang besar dari segi tampilan. Untuk perangkat barunya ini, Apple merancang ulang tampilan bagian belakang iPhone 16.
Dalam render yang beredar belum lama ini di akun X @MajinBuOfficial, terungkap modul kamera terbaru yang akan digunakan di iPhone 16.
"Ini akan menjadi modul kamera baru di iPhone 16, seperti yang bisa dilihat, sudah dipastikan jika posisi kameranya vertikal" tulis cuitan akun tersebut.
Dilansir dari GSM Arena, modul kamera iPhone 16 ini hadir dengan dua sensor yang didesain secara vertikal. Hal ini jelas berbeda jika dibandingkan dengan iPhone 15 yang dirilis sebelumnya.
Baca Juga: Beda dari Seri Sebelumnya, iPhone 16 Pro Bakal Punya Memori Internal 2 TB?
Desain baru iPhone 16 untuk modul kamera ini memang sudah terdengar sejak lama. Sebelumnya, di iPhone 15 yang rilis di tahun 2023 lalu, kamera perangkat ini diatur secara diagonal.
Modul kamera iPhone 16 ini sudah dikonfirmasi oleh MacRumor. Kamera utama perangkat tersebut menggunakan I-34 dan dipastikan akan rilis pada September 2024 mendatang.
Perubahan modul kamera iPhone 16 ini juga mungkin menggunakan perekaman Spatial Video. Fitur ini kemungkinan akan ada di iPhone 16 dan iPhone 16 Plus mendatang.
Tidak hanya itu, iPhone 16 juga akan meluncur dengan tombol action yang sebelumnya ada di iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max. Tombol action ini memiliki sejumlah fungsi tambahan yang menarik untuk pengguna.
Baca Juga: Begini Kondisi Jalanan di Amerika Ketika Tren Apple Vision Pro Merebak, Nggak Ngeri?