Cara Laporkan Kecurangan Pemilu Secara Online, Mudah dan Cepat!

Amelia Prisilia Suara.Com
Rabu, 14 Februari 2024 | 16:49 WIB
Cara Laporkan Kecurangan Pemilu Secara Online, Mudah dan Cepat!
Ilustrasi Pemilu 2024. (Pexels)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemilu 2024 digelar secara serentak hari ini, Rabu (14/2/2024). Terkait potensi kecurangan yang mungkin akan terjadi, masyarakat kini bisa mengikuti cara laporkan kecurangan pemilu melalui situs KecuranganPemilu.com berikut ini.

Di tengah masa pemilu yang sedang berlangsung, KecuranganPemilu hadir dan terbuka untuk digunakan oleh masyarakat secara online. Sesuai namanya, situs ini bisa digunakan untuk melaporkan kejanggalan yang terjadi dalam masa Pemilu 2024.

KecuranganPemilu dikelola secara kolektif oleh Yayasan Dewi Keadilan Indonesia bersama Firma Hukum Themis Indonesia, Aliansi Jurnalis Independen (AJI), Indonesian Corruption Watch (ICW), Drone Emprit dan Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem).

Kehadiran KecuranganPemilu ini guna mendukung jalannya Pemilu 2024 secara aman dan jujur. Sesuai namanya, situs ini hadir untuk masyarakat agar aktif mengawal pemilu yang tengah berlangsung secara serentak di Indonesia ini.

Baca Juga: Kiky Saputri Twit Alhamdulillah, Warganet Tanya Maksudnya Apa?

Masyarakat nantinya bisa melaporkan sejumlah kecurangan yang terjadi selama Pemilu 2024 melalui situs tersebut. Akses untuk proses laporan ini juga bisa dilakukan dengan mudah hanya dengan masuk ke Kecurangan Pemilu.

Lengkapnya, berikut cara laporkan kecurangan pemilu secara online melalui situs KecuranganPemilu.com.

  1. Masuk ke situs KecuranganPemilu.com
  2. Pilih 'Lapor' yang ada di bar berwarna merah situs resmi tersebut
  3. Isi data Wilayah Kecurangan yang berisi informasi negara, provinsi, kota atau kabupaten dan kecamatan
  4. Masuk ke menu 'Jenis Kecurangan' dan mengisi seluruh form
  5. Berlanjut ke menu 'Kronologi' untuk mengungkap kecurangan yang terjadi
  6. Sematkan alat bukti pada menu terakhir yang tersedia
  7. Laporan kecurangan Pemilu 2024 sudah selesai dilakukan

Mudah dan cepat, itu tadi cara laporkan kecurangan pemilu secara online melalui situs KecuranganPemilu.com. Kawal proses Pemilu 2024 ini dengan melaporkan berbagai hal janggal yang ditemui di daerah masing-masing.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI