Samsung Galaxy Z Flip6 Bakal Punya Baterai Lebih Besar

Dythia Novianty Suara.Com
Rabu, 31 Januari 2024 | 11:12 WIB
Samsung Galaxy Z Flip6 Bakal Punya Baterai Lebih Besar
Samsung Galaxy Z Flip5. [Samsung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Salah satu masalah yang selalu dihadapi orang-orang dengan lini ponsel pintar lipat Samsung Galaxy Z Flip adalah daya tahan baterai.

Pasalnya, sel-sel yang terpasang di dalamnya agak kecil, sebagaimana melansir laman GSM Arena, Rabu (31/1/2024).

Galaxy Z Flip5 memiliki baterai hanya 3.700 mAh.

Tampaknya, Samsung telah mendengarkan dan akan meningkatkan kapasitas baterai untuk Galaxy Z Flip6 mendatang, yang diperkirakan akan resmi pada pertengahan tahun ini.

Menurut laporan baru, Galaxy Z Flip6 berikutnya akan mencapai 4.000 mAh.

Itu masih kalah dibandingkan Oppo Find N3 Flip yang memiliki baterai 4.300 mAh, namun lebih dekat dari sebelumnya.

Oppo Find N3 Flip. (Oppo Indonesia)
Oppo Find N3 Flip. (Oppo Indonesia)

Dan meskipun di atas kertas hanya ada peningkatan sekitar 8 persen dari Galaxy Z Flip5 ke Flip6, pemilik Flip membutuhkan umur panjang ekstra yang bisa mereka dapatkan.

Seperti semua perangkat lipat, total kapasitas baterai Galaxy Z Flip6 dibagi menjadi dua sel, satu untuk setiap sisi.

Salah satunya berkekuatan 1.097 mAh dan yang lainnya berkekuatan 2.790 mAh.

Baca Juga: 3 Rekomendasi HP Samsung RAM 8 GB Harga di Bawah Rp 4 Juta

Totalnya adalah kapasitas terukur 3.887 mAh, yang berarti kapasitas tipikal 4.000 mAh.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI