Suara.com - Xiaomi memastikan kalau Redmi Note 13 series segera diluncurkan ke Indonesia. Perusahaan mengklaim kalau Redmi Note 13 adalah smartphone kelas menengah (mid-range) tapi membawa fitur premium (flagship).
Country Director Xiaomi Indonesia, Wentao Zhao mengatakan, Redmi Note 13 Series yang memiliki tagline 'Every Shot Iconic' dirancang dengan mengutamakan inovasi dan estetika, serta memadukan keindahan desain dengan teknologi canggih.
Setiap detail dari seri ini, lanjut Wentao, dihadirkan untuk menciptakan pengalaman iconic melalui kamera yang menawan.
"Xiaomi sangat antusias untuk memperkenalkan Redmi Note 13 Series sebagai produk yang mengusung inovasi teknologi kelas flagship di segmen mid-range sehingga penggunanya dapat menciptakan dan berbagi pengalaman iconic dalam kehidupan sehari-hari," katanya dalam siaran pers, Senin (29/1/2024).
Baca Juga: Pengguna Xiaomi Wajib Tahu! Begini Cara Download HyperOS Paling Mudah
"Tema 'Every Shot Iconic' kami bawa untuk memastikan bahwa setiap hasil foto yang diambil dengan Redmi Note 13 Series akan menjadi pengalaman yang luar biasa, memikat mata dan hati setiap penggunanya dengan hasil yang iconic," sambung dia.
Wentao menyebut kalau seri Redmi Note 13 memiliki desain stylish serta nuansa premium yang menginspirasi penggunanya untuk Always Ready to be Iconic.
Ponsel ini mengekspresikan keunikan dan keunggulan mereka melalui kehidupan sehari-hari yang tertangkap dalam lensa penuh inovasi di seri terbaru ini.
"Dengan daya tariknya yang universal, ponsel ini sangat cocok untuk siapa saja yang mencari perangkat stylish yang fungsional dan menarik secara visual," lanjutnya.
Sayang Wentao tidak menyebut lebih lanjut soal model Redmi Note 13 mana yang akan hadir di Indonesia. Dia pun tidak mengungkap kapan tanggal pasti peluncuran Redmi Note 13.
Baca Juga: Cara Mengaktifkan Mode Picture in Picture di HP Xiaomi
Sebagaimana diketahui, Xiaomi memang sudah meluncurkan Redmi Note 13 di pasar global. Ponsel ini hadir dalam dua versi, 4G dan 5G.
Lebih rincinya, Xiaomi meluncurkan Redmi Note 13 4G, Redmi Note 13 Pro 4G, Redmi Note 13 5G, Redmi Note 13 Pro 5G, dan Redmi Note 13 Pro Plus 5G.
Berikut harga Redmi Note 13 di pasar global:
- Redmi Note 13 4G = 179 Dolar AS atau Rp 2,8 juta (6GB/128GB)
- Redmi Note 13 Pro 4G = 250 Dolar AS atau Rp 3,9 juta (8GB/256GB)
- Redmi Note 13 5G = 229 Dolar AS atau Rp 3,6 juta (6GB/128GB)
- Redmi Note 13 Pro 5G = 304 dolar AS atau Rp 4,7 juta (8GB/256GB)
- Redmi Note 13 Pro Plus 5G = 400 dolar AS atau Rp 6,2 juta (8GB/256GB)