Cara ini bisa Anda lakukan jika Anda memiliki banyak gambar dan ingin jika gambar-gambar tersebut memiliki posisi yang sama. Cara mengatur gambar di Microsoft Word secara otomatis adalah sebagai berikut:
- Silahkan klik pada gambar yang akan diatur posisinya
- Kemudian pada opsi "Picture Format" atau "Format Gambar" pilih opsi "Potition" atau "Posisikan"
- Klik saja pada salah satu pilihan yang diinginkan, atau bisa mencobanya satu-satu sehingga mendapatkan posisi gambar yang diinginkan
- Dengan memilih menu layout tersebut maka tata letak gambar akan menyesuaikan terhadap teks sesuai dengan format yang diinginkan.
Cara mengatur warna gambar di Microsoft Word
Selain mengatur ukuran dan posisi, Anda juga bisa mengatur warna gambar di Microsoft Word, caranya adalah sebagai berikut.
- Klik gambar yang hedak diatur warnanya.
- Pada "Picture Tools" klik opsi "Corrections".
- Klik bagian paling bawah "Picture Corrections Options"
- Akan muncul "Format Picture" di bagian samping
- Selanjutnya atur warna gambar sesuai keinginan dengan menggunakan menu yang tersedia.
Itulah cara mengatur ukuran dan posisi gambar di Microsoft Word yang mungkin sedang Anda cari. Semoga tutorial Microsoft Word di atas bermanfaat!
Kontributor : Damai Lestari