Lolos Sertifikasi di Indonesia, Teaser Resmi Vivo V30 Series Beredar

Dythia Novianty Suara.Com
Jum'at, 26 Januari 2024 | 08:00 WIB
Lolos Sertifikasi di Indonesia, Teaser Resmi Vivo V30 Series Beredar
vivo V30 Lite. [vivo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Vivo dikabarkan menyiapkan model terbaru V30 Series yang kini teaser resminya muncul.

Dilansir dari laman Gizmochina, Jumat (26/1/2024), baru-baru ini Vivo V30 Series dikabarkan berhasil lolos dari berbagai sertifikasi.

Terbaru, teaser resmi dihadirkan di Filipina.

Hal ini dianggap sebagai tanda semakin dekat dari peluncuran resmi Vivo V30 Series.

Baca Juga: Dijual Mulai Rp 3 Jutaan, Begini Spesifikasi Lengkap Vivo Y100 5G

Seperti diketahui, vivo telah meluncurkan V30 Lite pada bulan lalu.

Model V30 Pro juga telah muncul di sertifikasi SDPPI Indonesia.

Teaser Vivo V30 Series. [Gizmochina]
Teaser Vivo V30 Series. [Gizmochina]

Bahkan, basis V30 juga dibagikan di database NBTC dan TDRA.

Situs mikro Vivo V30 ditayangkan di situs web resmi global, yang bertuliskan “Segera Hadir”.

Gambar teaser yang dibagikan di situs tersebut sama dengan bocoran teaser yang sempat beredar awal bulan ini.

Baca Juga: Vivo Y100 5G: Spesifikasi dan Harga Resmi di Indonesia

Ini juga memberikan gambaran sekilas tentang desain Vivo V30.

Kita dapat melihat potongan lubang yang sejajar tengah untuk kamera selfie.

Bagian depan juga dilengkapi panel layar melengkung, sedangkan bagian belakang memiliki modul kamera berbentuk persegi.

Spesifikasi utama Vivo V30 terlihat dalam daftar GeekBench pada November 2023.

Model tersebut diperkirakan akan dibekali SoC Qualcomm Snapdragon 7 Gen 3 yang dipasangkan dengan RAM 12 GB.

Platform benchmarking juga mengonfirmasi bahwa smartphone tersebut berjalan pada OS Android 14.

Sertifikasi TDRA vivo V30. [Gizmochina]
Sertifikasi TDRA vivo V30. [Gizmochina]

Sayangnya, teaser tersebut tidak mengungkap informasi lain terkait Vivo V30 seperti spesifikasi, harga, dan detail peluncurannya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI