Suara.com - Realme baru saja merilis perangkat baru dari keluarganya yaitu Realme Note 50. Dibanderol murah di harga 1 jutaan saja, apakah perangkat baru Realme ini akan dijual di Indonesia?
Realme Note 50 merupakan pengisi seri Note pertama dari keluarga Realme. Perangkat tersebut rilis perdana di Filipina beberapa waktu lalu.
HP baru Realme ini menggunakan layar IPS LCD 6,74 inci beresolusi HD Plus dengan refresh rate 90Hz. Desain Realme Note 50 nyaris mirip dengan Realme C51 yang rilis beberapa waktu lalu.
Kamera Realme Note 50 membawa sensor utama 13 MP yang ditemani dengan sensor QVGA. Bagian depan perangkat menggunakan sensor selfie 5 MP yang berada di poni waterdrop perangkat.
Baca Juga: Realme 10 Pro 5G Series Dapat Update Realme UI 5.0 Open Beta Berbasis Android 14
Performa Realme Note 50 membawa chipset Unisoc T612 yang ditemani RAM 4 GB serta memori internal 64 GB. Kapasitas ini disebut-sebut begitu lega untuk HP pengisi kelas entry level.
Baterai perangkat baru Realme ini hadir dengan kapasitas 5.000 mAh yang ditemani pengisian daya 10watt. Software Realme Note 50 ini hadir dengan Android 13 dengan UI Realme T Edition.
Meluncur pertama kali di Filipina, Realme Note 50 dengan RAM 4 GB dan memori internal 64 GB dijual dengan harga 3600 peso atau setara dengan Rp 1 jutaan.
Sudah resmi dijual secara global, Realme Note 50 dipercaya juga akan rilis di Tanah Air. Sayangnya, Realme masih belum banyak berbicara terkait perangkat baru dari keluarganya tersebut.
Baca Juga: Usung Fitur 120x SuperZoom, Ini Hasil Kamera Realme 12 Pro Series