4 Hero Mage yang Bisa Counter Dyrroth di Mobile Legends, Lagi OP!

Rezza Dwi Rachmanta
4 Hero Mage yang Bisa Counter Dyrroth di Mobile Legends, Lagi OP!
Hero Lunox bisa counter Dyrroth di Mobile Legends. (Moonton Games)

Beberapa hero Mage ini mampu counter Dyrroth dengan mudah.

Suara.com - Dyrroth merupakan salah satu Fighter dengan damage cukup tinggi di Land of Dawn. Berikut terdapat beberapa hero Mage yang mampu counter Dyrroth dengan mudah.

Sebagai informasi, Dyrroth termasuk salah satu hero OP di Season 31 Mobile Legends. Daftar di bawah sebagian besar merupakan Mage OP yang sedang naik daun pada Januari 2024.

Pertarungan mereka akan menjadi war antar hero OP Mobile Legends. Dyrroth sendiri tergolong sebagai hero tier S di role Jungler dan EXP Laner. Popularitasnya di EXP Lane hampir menyamai Cici dan Yu Zhong.

Ia sangat populer terutama bagi player di tier Legend ke bawah. Efek strike, critical, dan slow membuat lawan dapat tumbang dengan mudah di sekitarnya. Ultimate memungkinkan Dyrroth mengeluarkan Physical Attack tinggi dalam jarak dekat.

Baca Juga: Kode Redeem ML Masih Aktif 15 April 2025, Rebut Hadiah Diamond dan Skin

Efek pasif juga membuat Dyrroth tak mudah tumbang. Itu karena ia bisa meregenerasi sesuai pengeluaran damage. Kemampuan untuk menembus armor musuh membuat Dyrroth kerap merepotkan di lini depan. Santai saja, Dyrroth dijamin lemah apabila bertemu dengan hero counter-nya. Berikut 4 hero Mage yang mampu counter Dyrroth dengan mudah:

1. Lunox

Hero Lunox di Mobile Legends. (Moonton Games)
Hero Lunox di Mobile Legends. (Moonton Games)

Apabila terlepas saat Draft Pick, kalian wajib mengamankan hero OP semacam Lunox. Ia bakal menjadi mimpi buruk bagi hero Tank dan Fighter, tak terkecuali Dyrroth.

Update terbaru membuat popularitas Lunox meningkat pesat. Hero Tank dan Fighter hanyalah seperti kerupuk di mata pengguna Lunox saat late-game. Spell Vamp dan Magic PEN tinggi milik Lunox membuat Dyrroth mati kutu di Land of Dawn.

2. Alice

Baca Juga: Link DANA Kaget Terbaru Hari Ini 15 April, Bisa Buat Top Up MLBB!

Hero Alice di Mobile Legends. (Moonton Games)
Hero Alice di Mobile Legends. (Moonton Games)

Sama seperti Lunox, Alice adalah hero OP di Season 31 Mobile Legends. Meski sama-sama mempunyai Spell Vamp, namun kombo skill milik Alice lebih sakit dibanding Dyrroth.